Bola.com, Jakarta - Gelandang Timnas Indonesia, Rachmat Irianto, berhasil mencetak dua gol ke gawang Kamboja pada laga pertama Grup B Piala AFF 2020. Berkat kontribusi Rachmat, Timnas Garuda menang atas Kamboja.
Menjalani pertandingan di Bishan Stadium, Kamis (10/12/2021) malam WIB, Rachmat Irianto bermain sejak menit awal. Kapten Persebaya Surabaya itu tampil moncer mengawal lini tengah Timnas Indonesia.
Berdasarkan statistik yang dicatat Lapang Bola, Rachmat Irianto melepaskan 37 umpan sukses. Torehan itu adalah yang tertinggi dibandingkan pemain lainnya dalam pertandingan tersebut.
Selain itu, dia juga berhasil mencetak dua gol ke gawang Timnas Kamboja. Gol pertama pemain berusia 22 tahun tersebut tercipta pada menit keempat berkat umpan sepak pojok Evan Dimas.
Adapun gol kedua Rachmat terjadi pada menit ke-33, kali ini berkat umpan sepak pojok Pratama Arhan. Kedua gol itu pun disarangkan Rachmat Irianto dengan sundulan.
Sumbangan dua gol dari Rachmat Irianto membuat Timnas Indonesia menang 4-2 atas Kamboja. Adapun dua gol lainnya milik Timnas Indonesia dicetak Evan Dimas pada menit ke-17 dan Ramai Rumakiek menit ke-54.
Sementara itu, dua gol Kamboja disarangkan Yue Safy menit ke-37 dan Prak Mony Udom menit ke-60.
Hasil postif tersebut membuat Timnas Indonesia kini berada di peringkat kedua Grup B dengan nilai tiga. Tim asuhan Shin Tae-yong tersebut tertinggal tiga poin dari Malaysia yang berada di urutan teratas.
Penampilan impresif Rachmat Irianto bersama Timnas Indonesia menuai pujian. Berikut ini adalah reaksi warganet yang memuji penampilan Rachmat.