Klasemen Sementara Piala AFF 2020: Gabungan Thailand dan Filipina 11 Gol, Semoga Menular ke Timnas Indonesia

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 12 Des 2021, 06:25 WIB
AFF - Drawing Piala AFF 2020 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Singapura - 11 gol tercipta pada matchday ketiga fase Grup A Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Sabtu (11/12/2021). Filipina melibas Timor Leste 7-0, sementara Thailand menggulung Myanmar 4-0.

The Azkals, julukan Filipina, langsung mengurung pertahanan Timor Leste. Martin Steuble membobol gawang Timor Leste yang dikawal Aderito Raul Fernandes pada menit ke-21. Adik mantan bek Persib Bandung, Amin Nazari, menggandakan skor 10 menit kemudian. Angel Guirado membuat Filipina unggul 3-0 pada menit ke-35.

Advertisement

Timor Leste makin tertekan. Tga gol tercipta menjelang akhir babak pertama mulai menit ke-40 (Patrick Reichelt), Jester Nyholm (45'), dan Bievenido Maranon (45+1'). Pada momen ketiga gol ini, lini belakang Timor Leste seolah bengong saat ada serangan. Kiper pun tak mampu berkutik.

Sementara itu, di babak kedua, perlawanan Timor Leste lebih alot. Filipina cuma mencetak satu gol pada menit ke-78 melalu Kevin Ingreso. Dengan skor 7-0, Filipina pun memecahkan rekor skor terbesar di Piala AFF 2020.

Pada laga lain, Thailand menggulung Myanmar 4-0. Teerasil Dangda mencetak dua gol pada menit ke-23 dan 53 (penalti). Dua gol lain dicetak oleh Woracit Kanitsribampen (78') dan Supachok Sarachat (90+2').

Saksikan Piala AFF 2020 melalui live streaming di Vidio, Gratis!

2 dari 3 halaman

Klasemen Sementara

Piala AFF - Ilustrasi Trophy Piala AFF 2020 (Bola.com/Adreanus Titus)

Klasemen Grup A

 Tim  Main  Menang Seri  Kalah  Nilai (selisih gol)
Thailand 2 2 0 0 6 (6-0)
Singapura 2 2 0 0 6 (5-1)
Filipina 2 1 0 1 3 (8-2)
Myanmar 3 1 0 2 3 (2-7)
 Timor Leste 3 0 2 3 0 (0-11)

 

 

 

 

 

 

 

 

Klasemen Grup B

 Tim  Main  Menang Seri  Kalah  Nilai (selisih gol)
 Malaysia 2 2 0 0 6 (7-1)
 Indonesia 1 1 0 0 3 (4-2)
 Vietnam 1 1 0 0 3 (2-0)
 Kamboja 2 0 0 2 0 (3-7)
 Laos  2 0 0 2 0 (0-6)

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Lengkap

Piala AFF - Ilustrasi Logo Piala AFF 2020 (Bola.com/Adreanus Titus)

Grup A : Thailand, Myanmar, Filipina, Singapura, Timor Leste

5/12/2021 Singapura Vs Myanmar (3-0)

5/12/2021 Timor Leste vs Thailand (0-2)

8/12/2021 Myanmar Vs Timor Leste (2-0)

8/12/2021 Filipina Vs Singapura (1-2)

11/12/2021 Timor Leste Vs Filipina (0-7)

11/12/2021 Thailand Vs Myanmar

14/12/2021 Filipina Vs Thailand

14/12/2021 Singapura Vs Timor Leste

18/12/2021 Thailand Vs Singapura

18/12/2021 Myanmar Vs Filipina

 

 

Grup B : Vietnam, Malaysia, Timnas Indonesia, Kamboja, Laos

6/12/2021 Kamboja Vs Malaysia (1-3)

6/12/2021 Laos Vs Vietnam (0-2)

9/12/2021 Malaysia Vs Laos (4-0)

9/12/2021 Indonesia Vs Kamboja (4-2)

12/12/2021 Laos Vs Indonesia

12/12/2021 Vietnam Vs Malaysia

15/12/2021 Indonesia Vs Vietnam

15/12/2021 Kamboja Vs Laos

19/12/2021 Vietnam Vs Kamboja

19/12/2021 Malaysia Vs Indonesia

Berita Terkait