Bola.com, Singapura - Timnas Indonesia meraih kemenangan telak 5-1 atas Laos pada laga penyisihan Grup B Piala AFF 2020 yang digelar di Bishan Stadium, Minggu (12/12/2021). Pelatih Shin Tae-yong menyambut antusias raihan hasil positif tersebut.
Pada laga tersebut, Timnas Indonesia unggul dua gol lebih dulu melalui tendangan penalti Asnawi Mangkualam (23') dan Irfan Jaya (34'). Namun, Kamboja berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-41' melalui Kydavone Souvanny.
Pada babak kedua, Shin Tae-yong melakukan sejumlah pergantian di semua lini. Hasilnya membuat Timnas Indonesia bermain semakin agresif dan berhasil menambah tiga gol.
Timnas Indonesia menambah gol melalui Witan Sulaeman (56'), Ezra Walian (77'), dan Evan Dimas (84'). Hingga laga usai tak ada gol tambahan.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pemain dalam kerja keras di lapangan. Kami memang sudah bekerja keras untuk pertandingan melawan Laos sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.
Kemenangan atas Laos menambah kepercayaan diri Timnas Indonesia dalam melakoni laga selanjutnya melawan Vietnam dan Malaysia. Shin Tae-yong bertekad mempersiapkan timnya lebih baik lagi demi meraih kemenangan.
"Saya juga ingin bisa mempersiapkan lebih baik lagi pada pertandingan selanjutnya melawan Vietnam dan Malaysia.
Tambahan tiga poin membuat Timnas Indonesia kini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup B Piala AFF 2020 dengan koleksi enam angka. Namun, posisi tersebut berpeluang berubah sembari menunggu hasil duel Vietnam Vs Malaysia.
Unggul Segalanya
Statistik mencatat, Timnas Indonesia unggul segalanya atas Laos pada laga tersebut. Pasukan Shin Tae-yong memiliki penguasaan bola mencapai 74 persen.
Timnas Indonesia juga melepaskan 14 tembakan yang sembilan di antaranya akurat. Adapun Laos memiliki 26 persen penguasaan bola.
Laos mendapatkan satu tembakan ke gawang dan satu tidak akurat. Gol ke gawang Timnas Indonesia menjadi yang pertama dicetak Laos di Piala AFF 2020.
Perpanjang Rapor Positif
Timnas Indonesia juga memperpanjang catatan positif atas Laos. Timnas Indonesia belum terkalahkan dalam 10 pertandingan dengan rincian sembilan kemenangan dan sekali imbang.
Timnas Indonesia sejauh ini sudah mencetak 45 gol ke gawang Laos. Adapun Laos hanya mencetak sembilan gol ke gawang skuad Garuda.