Bola.com, Bishan - Timnas Malaysia mendapat kabar baik jelang duel kontra Timnas Indonesia pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2020. Tiga pemain Malaysia dinyatakan pulih dari COVID-19 dan berpeluang tampil saat bersua Indonesia.
Ketiga pemain tersebut adalah Muhammad Khairulazhan, Muhammad Faisal, dan Quentin Cheng. Khairulazhan dan Faisal diizinkan untuk berlatih bersama Timnas Malaysia, karena sudah menjalani karantina selama 10 hari.
Sementara itu, Quentin Cheng bisa menyudahi masa karantina lebih cepat, setelah dinyatakan negatif COVID-19 yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan Singapura pada 12 Desember 2021.
Akan tetapi, masih ada satu pemain lagi yang masih dinyatakan positif COVID-19, yakni Akhyar Rashid. Striker Johor Darul Ta'zim itu belum menyelesaikan masa karantina selama 10 hari.
Meski begitu, kehadiran Muhammad Khairulazhan, Muhammad Faisal, dan Quentin Cheng membuat pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, bisa bernafas lega.
Tan Cheng Hoe optimistis Malaysia mampu meraih kemenangan saat bersua Timnas Indonesia pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 di Bishan Stadium, Bishan, 19 Desember mendatang.
"Ketiga pemain sudah kembali berlatih dengan seluruh tim, dimulai dari gym karena hari ini adalah pemulihan tim setelah pertandingan melawan Vietnam. Pemain lain, Akhyar Rashid, belum menyelesaikan karantina selama 10 hari," jelas Tan Cheng Hoe seperti dilansir Zingnews.
Badai Cedera
Selain COVID-19, Timnas Malaysia juga dihantam badai cedera. Sang kapten, Aidil Zafuan, mengalami cedera tendon ketika menghadapi Vietnam pada Minggu (12/12/2021).
Meski Aidil cedera, Tan Cheng Hoe mengaku masih memiliki pemain lain untuk menghuni pos di lini belakang. Dia bisa menurunkan Dominic Tan ataupun Junior Eldstal untuk menggantikan Aidil di jantung pertahanan.
"Untuk posisi bek tengah, kami masih memiliki Dominic Tan dan Junior Eldstal yang masih dalam pemulihan cedera perut. Kami juga memiliki Dion Cools," jelas Tan Cheng Hoe.
"Dia dijadwalkan terbang ke Singapura pada 16 Desember dan bisa mengisi kekosongan, jika Aidil dan Shahrul tidak pulih tepat waktu untuk pertandingan melawan Indonesia," ungkap Tan.
Incar Tiket Semifinal
Saat ini, Timnas Malaysia berada di peringkat ketiga Grup B dengan nilai enam hasil dari tiga laga. Mereka kalah selisih gol dari Timnas Indonesia dan Vietnam yang menghuni posisi satu serta dua.
Situasi tersebut membuat Timnas Malaysia wajib menang saat bersua Indonesia. Pasalnya, kemenangan atas Tim Garuda akan mengantarkan Malaysia lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
Klasemen Piala AFF 2020
Klasemen Grup A
Main | Menang | Seri | Kalah | Nilai | |
Thailand | 2 | 2 | 0 | 0 | 6 |
Singapura | 2 | 2 | 0 | 0 | 6 |
Filipina | 2 | 1 | 0 | 1 | 3 |
Myanmar | 3 | 1 | 0 | 1 | 3 |
Timor Leste | 2 | 0 | 0 | 2 | 0 |
Klasemen Grup B
Main | Menang | Seri | Kalah | Nilai | |
Indonesia | 2 | 2 | 0 | 0 | 6 |
Vietnam | 2 | 2 | 0 | 0 | 6 |
Malaysia | 3 | 2 | 0 | 1 | 6 |
Kamboja | 2 | 0 | 0 | 2 | 0 |
Laos | 3 | 0 | 0 | 3 | 0 |
Baca Juga
Timnas Indonesia Menatap Piala AFF 2024: Trofi Perdana Direbut atau Status Spesialis Runner-up Berlanjut?
Bung Towel Sebut Evaluasi terhadap STY Bisa Jadi Kunci Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026: PSSI Jangan Lembek Dong
Bintang-Bintang Lokal Timnas Indonesia yang Akan Turun di Piala AFF 2024: Modal Pengalaman di Kualifikasi Piala Dunia