Hasil Piala AFF 2020: Teerasil Dangda Mengamuk, Thailand Bungkam Filipina

oleh Aditya Wany diperbarui 14 Des 2021, 18:35 WIB
Piala AFF - Filipina Vs Thailand (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Singapura - Thailand sukses memetik kemenangan ketiga dalam Grup A Piala AFF 2020. Mereka berhasil unggul 2-1 atas Filipina dalam laga yang digelar di Stadion Nasional, Kallang, Singapura, Selasa (14/12/2021).

Tidak butuh lama buat Thailand menyerang. Peluang pertama lahir di menit keenam saat Theerathon Bunmathan melepas tendangan bebas yang mengumpan kepada Kritsada Kaman. Tembakan Kaman mengarah ke gawang Filipina, tapi masih diamankan Kevin Mendoza.

Advertisement

Berikutnya, Tim Gajah Perang masih menguasai jalannya pertandingan sambil mencari celah pertahanan Filipina. Tim The Azkals mampu tampil solid dan disiplin dalam menahan gempuran lawan.

Thailand akhirnya berhasil unggul di menit ke-26. Theeraton menjadi aktornya setelah menyisir sisi kiri serangan timnya dan mengirim umpan tarik ke kotak penalti. Teerasil Dangda pun menyelesaikannya dengan satu sentuhan sepakan keras kaki kiri yang gagal dibendung Mendoza.

Setelah gol itu, Thailand tampil semakin agresif. Dua menit kemudian, mereka hampir mencetak gol lagi lewat skema yang sama. Tapi, kali ini Phitiwat Sukjitthammakul yang mengirim umpan tarik pada Teerasil Dangda. Sepakannya juga mampu diblok oleh Mendoza.

Kerja sama Phitiwat dan Teerasil kembali tercipta di menit ke-31. Kali ini lewat umpan pendek di luar kotak penalti. Dangda pun melepas tembakan keras yang kali ini mampu diantisipasi oleh Mendoza dengan menepisnya.

Tak ada tambahan gol yang tercipta sampai babak pertama berakhir. Keunggulan 1-0 Timnas Thailand masih bertahan sampai memasuki waktu turun minum.

 

2 dari 3 halaman

Babak II

Penyerang Thailand, Teerasil Dangda, kini menjadi Raja Gol Piala AFF sepanjang masa dengan koleksi 19 gol. (dok. AFF)

Thailand masih tampil agresif dalam mengawali paruh kedua. Theerathon menjadi kreator serangan dengan upaya yang dilakukannya di sisi kiri. Dia mengirim umpan tarik kepada Supachok Sarachat dan menghasilkan tembakan on target di menit ke-53. Namun bola mampu ditangkap Mendoza.

Hanya semenit berselang, peluang emas kembali menghampiri Thailand. Berawal dari umpan pendek Teerasil, Thanawat Suenghitthawon melakukan aksi individu melakukan dribel hingga dekat kotak penalti. Dia pun melepas tembakan jarak jauh, tapi membentur mistar.

Filipina pun berakhir mencetak gol balasan di menit ke-57. Mulanya Kevin Ingreso melepas tendangan bebas yang dihalau oleh Manuel Bihr. Bola liar di udara kemudian disambar dengan tembakan keras oleh Patrick Reichelt yang gagal dihalau Chatchai Bootprom.

Thailand pun mendapat kesempatan untuk unggul lagi karena dihadiahi penalti. Penyebabnya, gelandang Thitiphan Puangchan dijatuhkan oleh Amani Aguinaldo di kotak terlarang saat mencoba melakukan upaya serangan.

Teerasil Dangda tampil sebagai eksekutor penalti di menit ke-78. Tanpa ragu, striker bernomor punggung 10 itu melepas tembakan keras ke arah kanan gawang Filipina yang tidak mampu diblok oleh Mendoza. Skor 2-1 untuk Thailand.

Kedudukan itu tidak berubah sampai wasit meniup peluit panjang tanda laga berakhir. Tambahan tiga angka membuat Thailand mengoleksi sembilan poin dan menduduki puncak klasemen Grup A. Sedangkan kans Filipina untuk menembus fase gugur kian menipis.

 

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Piala AFF - Ilustrasi Profil Tim Filipina (Bola.com/Adreanus Titus)
  • Filipina (4-3-3): Kevin Mendoza (kiper); Martin Steuble, Jesper Nyholm, Amani Aguinaldo, Daisuke Sato (belakang); Kevin Ingreso, Justin Baas, Stephan Schrock (tengah); Patrick Reichelt, Iain Ramsay, Angel Guirado (depan)
  • Pelatih: Scott Cooper
  • Thailand (4-3-3): Chatchai Bootprom (kiper); Narubadin Weerawatnodom, Manuel Bihr, Kritsada Kaman, Theeraton Bunmathan (belakang); Sarach Yooyen, Phitiwat Sukjitthammakul, Thanawat Suenghitthawon (tengah); Supachok Sarachart, Teerasil Dangda, Chanathip Songkrasin (depan)
  • Pelatih: Alexandre Polking

Berita Terkait