Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan kembali berjumpa musuh bebuyutannya, Malaysia pada laga pamungkas Grup B Piala AFF 2020. Laga krusial akan dihelat di National Stadium, Singapura, Minggu (19/12/2021) malam WIB.
Laga Timnas Indonesia kontra Malaysia akan menjadi pertarungan hidup mati bagi kedua tim. Pasalnya, mereka sama-sama memerlukan kemenangan untuk memastikan tiket lolos ke babak semifinal.
Pertarungan kedua tim tetangga yang sudah mengakar dalam sebuah rivalitas sengit karena kerap saling mengalahkan. Timnas Indonesia dalam laga nanti akan sedikit diuntungkan karena hanya cukup menahan seri sudah pasti lolos ke semifinal.
Sementara Malaysia wajib mengalahkan Indonesia jika masih ingin melanjutkan petualangannya di Piala AFF 2020. Duel di Bishan Stadium nanti dipastikan berjalan sengit, panas, dan menarik.
Timnas Indonesia di bawah besutan Shin Tae-yong tak boleh lengah. Pasalnya, Malaysia sudah beberapa kali menjadi penjegal langkah dan mimpi Indonesia sepanjang perjumpaan mereka yang tidak hanya di Piala AFF saja.
Tidak ada salahnya menilik kembali ekor pertemuan Timnas Indonesia melawan Malaysia. Bagaimana catatan pertemuan panjang kedua tim? Berikut ini rangkuman dari Bola.com:
Berimbang
Malaysia bukanlah lawan yang asing bagi Timnas Indonesia. Sebagai negara tetangga, kedua tim kerap bertemu, baik di ajang Piala AFF atau pertandingan uji coba.
Timnas Indonesia mencatatkan lima kali kemenangan atas Malaysia sejak tahun 2004. Sementara Malaysia juga sudah lima kali mengalahkan Indonesia. Dua pertemuan lainnya berakhir imbang.
Khusus untuk dalam ajang Piala AFF, kedua negara sudah enam kali berjumpa sejak tahun 2004. Hasilnya, juga sama-sama tiga kali saling mengalahkan dalam enam pertemuan di Piala AFF.
Rekor Pertemuan
Berikut ini catatan 12 kali pertemuan antara Timnas Indonesia melawan Malaysia:
(28/12/2004) Indonesia 1-2 Malaysia (Piala AFF)
(3/1/2005) Indonesia 4-1 Malaysia (Piala AFF)
(23/08/2006) Malaysia 1-1 Indonesia (Piala Merdeka)
(6/6/2008) Indonesia 1-1 Malaysia (Uji coba)
(1/12/2010) Indonesia 5-1 Malaysia (Piala AFF)
(26/12/2010) Malaysia 3-0 Indonesia(Piala AFF)
(29/12/2010) Indonesia 2-1 Malaysia(Piala AFF)
(01/12 2012) Malaysia 2-0 Indonesia(Piala AFF)
(14/9/2014) Indonesia 2-0 Malaysia (uji coba)
(6/9/2016) Indonesia 3-0 Malaysia (uji coba)
(5/9/2019 Indonesia 2-3 Malaysia (Kualifikasi Piala Dunia 2022)
(19/11/2021) Malaysia 2-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia 2022)
Baca Juga
Buka-bukaan Pelatih Arema FC, Ada 2 Pemain di Klubnya yang Layak Main untuk Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024
Timnas Indonesia Panggil 2 Kiper Muda Berbakat untuk Seleksi Piala AFF 2024, Salah Satunya Punya Postur Tertinggi di Indonesia
Kakang Rudianto Antusias Gabung TC Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Ingin Rasakan Juara