5 Bek Manchester United Dibandingkan dengan Antonio Rudiger, Seperti Apa Statistiknya?

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 18 Des 2021, 10:15 WIB
Chelsea - Antonio Rudiger (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick, bisa menjadi kunci mendatangkan bintang Chelsea, Antonio Rudiger, ke Old Tafford pada musim panas 2022. 

Rudiger menjadi andalan manajer Chelsea, Thomas Tuchel, di skuadnya saat ini. Namun, The Blues terancam kehilangan sang bek yang kontraknya habis pada musim panas 2022. 

Advertisement

Rumor yang beredar, Real Madrid paling berpeluang mengamankan tanda tangan Rudiger pada tahun depan. Namun, Manchester United tiba-tiba disebut masuk dalam persaingan untuk memboyong bek tengah berkebangsaan Jerman tersebut. 

Menurut Bild, seperti dikutip Sportbible, Kamis (16/12/2021), Rangnick dikabarkan dekat dengan agen sekaligus saudara tiri Rudiger, Sahr Senesie.  

Senesie akan bersedia bernegosiasi dengan Manchester United dalam upaya untuk mencapai kesepakatan yang menguntungkan untuk Rudiger. 

Terlepas dar rumor itu, menari untuk menilik seperti apa bek-bek Manchester United jika dibandingkan dengan Antonio Rudiger. Berikut statistiknya, disadur dari Planet Football.

 

2 dari 6 halaman

Tekel dan Duel Udara

Untuk dua pertandingan liga Inggris selanjutnya, Manchester United harus kehilangan Harry Maguire. Semoga barisan belakang MU tetap solid mengingat dua pertandingan kedepan akan berhadapan dengan Chelsea dan Arsenal. (AP Photo/Frank Augstein)

Tekel yang berhasil per 90 menit (tingkat keberhasilan)

  • Eric Bailly – 1,5 (100%)
  • Raphael Varane – 1,5 (75%)
  • Harry Maguire – 1,1 (73,3%)
  • Antonio Rudiger – 1,1 (73,3%)
  • Victor Lindelof – 0,5 (71,4%)

Duel udara yang sukses per 90 menit (tingkat keberhasilan)

  • Harry Maguire – 2,4 (66%)
  • Raphael Varane – 2,2 (59,5%)
  • Antonio Rudiger – 1,9 (82,6%)
  • Victor Lindelof – 1,8 (52,9%)
  • Eric Bailly – 1,5 (100%)

 

3 dari 6 halaman

Intersepsi dan Pelanggaran

Victor Lindelof merupakan bek andalan Solskjaer sebelum datangnya Raphael Varane. Ia tercatat mampu memenangkan duel satu lawan satu sebesar 66% dan duel udara sebesar 61% dari empat pertandingannya. Meski begitu, Lindelot belum mampu membuat satupun clean sheet. (AFP/Peter Powell)

Intersepsi per 90 menit

  • Antonio Rudiger – 1.1
  • Victor Lindelof – 0.8
  • Raphael Varane – 0,7
  • Harry Maguire – 0,6
  • Eric Bailly – 0,5

Pelanggaran per 90 menit

  • Antonio Rudiger – 1.1
  • Eric Bailly – 1
  • Victor Lindelof – 0,6
  • Harry Maguire – 0,6
  • Raphael Varane – 0.2

 

4 dari 6 halaman

Clearances dan Akurasi Passing

Raphael Varane sukses menunjukkan permainan impressif meski baru pulih dari cedera. Ia mampu menjadi bek yang bisa membaca serangan lawan secara baik dan menghentikannya secara cepat. Varane layak mendapatkan nilai 8. (AFP/Glyn Kirk)

Clearances per 90 menit

  • Eric Bailly – 4
  • Raphael Varane – 4
  • Victor Lindelof – 3.9
  • Harry Maguire – 3.8
  • Antonio Rudiger – 2.4

Akurasi passing

  • Raphael Varane – 87,9%
  • Harry Maguire – 87,5%
  • Victor Lindelof – 85,9%
  • Antonio Rudiger – 85,8%
  • Eric Bailly – 83,3%

 

5 dari 6 halaman

Progressive Pass dan Gol

Eric Bailly. Akibat sering dilanda cedera, perlahan ia mulai tergusur dari skuat utama Mancester United sejak musim lalu. Situasi menjadi lebih rumit usai kedatangan Raphael Varane. Dengan harga hanya 10 juta euro, Newcastle United diyakini akan bergerak cepat menariknya. (AFP/Pool/Adam Warzawa)

Pass Progresif per 90 menit

  • Antonio Rudiger – 4.94
  • Harry Maguire – 2.52
  • Raphael Varane – 2.5
  • Victor Lindelof – 1,98
  • Eric Bailly – 0,59

Gol

  • Antonio Rudiger – 2
  • Eric Bailly – 0
  • Victor Lindelof – 0
  • Harry Maguire – 0
  • Raphael Varane – 0

 

Sumber: Planet Football

6 dari 6 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu