Hasil Liga Inggris: Perkasa! Manchester City Gulung Newcastle United di St James' Park

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 19 Des 2021, 23:31 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol yang dicetak Ruben Dias ke gawang Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022, Minggu (19/10/2021). (Owen Humphreys/PA via AP)

Bola.com, Newcastle - Manchester City berhasil meraih kemenangan telak kala bertandang ke markas Newcastle United, St James' Park, dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris, Minggu (19/12/2021). Tim asuhan Pep Guardiola itu menang telak 4-0 atas tim tuan rumah dan makin kukuh di puncak klasemen Premier League.

Pesta gol Manchester City sudah dimulai sejak menit kelima laga di markas Newcastle United itu. Ruben Dias menjadi pencetak gol pembuka kemenangan The Citizens setelah memaksimalkan umpan dari Joao Cancelo.

Advertisement

Peran Joao Cancelo tak sebatas memberikan assist untuk gol pertama The Citizens. Pemain bertahan Manchester City itu berhasil mencetak gol kedua timnya pada menit ke-27 setelah menerima umpan dari Riyad Mahrez. Keunggulan 2-0 yang dimiliki Manchester City bertahan hingga babak pertama berakhir.

Tak berbeda dengan Joao Cancelo yang mencatat assist dan kemudian mencetak gol, Riyad Mahrez pun melakukannya. Pemain asal Aljazair itu berhasil mencetak gol ketiga Manchester City pada menit ke-63 setelah memanfaatkan umpan dari Oleksandr Zinchenko.

Unggul 3-0 belum membuat Manchester City puas. Pada menit ke-86, tim tamu menambah lagi pund-pundi golnya lewat Raheem Sterling yang tidak membuang kesempatan setelah menerima umpan dari Gabriel Jesus untuk membawa The Citizens unggul 4-0 yang bertahan hingga laga usai.

Kemenangan 4-0 di markas Newcastle United itu memastikan Manchester City makin kukuh di puncak klasemen Liga Inggris. The Citizens kini mengoleksi 44 poin, unggul empat poin dari Liverpool yang baru akan bertanding dengan Tottenham Hotspur saat berita ini dirilis.

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Striker Newcastle United, Callum Wilson, mencoba melepaskan diri dari kawalan Riyad Mahrez (Manchester City) saat kedua tim bertanding dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022. (Owen Humphreys/PA via AP)
  • Newcastle United (4-5-1): Martin Dubravka; Jacob Murphy, Jamal Lascelles, Ciaran Clark, Matt Ritchie; Miguel Almiron, Joseph Willock, Isaac Hayden, Joelinton, Ryan Fraser; Callum Wilson
  • Pelatih: Eddie Howe
  • Manchester City (4-2-3-1): Ederson Moraes; Joao Cancelo, Ruben Dias, Aymeric Laporte, Oleksandr Zinchenko; Rodri, Bernardo Silva; Riyad Mahrez, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling; Gabriel Jesus
  • Pelatih: Pep Guardiola

Berita Terkait