Liga Inggris: Old Trafford Dianggap Kuno, Manchester United Buka Wacana Modernisasi

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 23 Des 2021, 22:00 WIB
Suasana di luar kandang Manchester United (MU), Old Trafford. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Jakarta - Manchester United berencana menunjuk tenaga ahli untuk mengubah 'wajah kuno' Old Trafford dan tempat latihan mereka di Carrington.

Old Trafford adalah stadion sepak bola terbesar di Inggris dengan kapasitas 73.000 tempat duduk. Namun demikian, ada sentilan bahwa Theater of Dreams tidak modern dan ketinggalan zaman.

Advertisement

Berbicara pada pertemuan forum penggemar, Chief Operating Officer, Collette Roche berbicara tentang ide-ide potensial yang menarik, meskipun menegaskan wacana tersebut masih tahap awal.

Mengenai pengembangan Old Trafford, Roche mengatakan bahwa Manchester United sudah melakukan pertemuan dengan beberapa vendor proyek 'modernisasi'.

"Pertemuan awal telah dilakukan dengan sejumlah perusahaan arsitektur dan teknik untuk mempresentasikan kredensial mereka sebagai mitra utama dalam proyek tersebut," kata Roche.

"Pertemuan-pertemuan ini telah menghasilkan ide-ide potensial yang menarik, meskipun penting untuk dicatat bahwa kami masih dalam tahap awal dan terlalu dini untuk membicarakan jadwal."

"Kami memiliki pikiran terbuka tentang pendekatan dan ruang lingkup kerja terbaik. Langkah selanjutnya adalah menunjuk tenaga ahli utama proyek modernisasi Old Trafford."

 

2 dari 3 halaman

Tempat Latihan Juga Dirombak

Pemain Manchester United, Jesse Lingard, bersama rekan-rekannya saat latihan jelang laga 16 besar Liga Champions di Kompleks Carrington, Manchester, Senin (11/2). MU akan menjamu PSG pada leg pertama di Stadion Old Trafford. (AFP/Franck Fife)

Masih dalam kesempatan yang sama, Roche menjelaskan bahwa perombakan Carrington, markas latihan Manchester United, juga masuk wacana. Bahkan progress-nya jauh lebih maju ketimbang Old Trafford.

"Untuk Carrington, progress-nya jauh lebih maju. Tenaga ahli sudah siap. Tujuan kami adalah fasilitas tiga kelompok yang terintegrasi penuh (untuk tim utama, tim wanita, dan tim akademi) dan kami sedang menyusun rencana ke arah sana."

United saat ini duduk di urutan keenam dalam tabel setelah memenangkan tiga pertandingan terakhir mereka di bawah Rangnick. Mereka lima poin di belakang Arsenal di urutan keempat, namun memiliki dua pertandingan yang tertunda.

3 dari 3 halaman

Posisi MU Saat Ini

Berita Terkait