Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia menghadapi partai krusial pada ajang Piala AFF 2020. Anak asuh Shin Tae-yong harus bersua Singapura pada leg 2 semifinal Piala AFF 2020 hari Sabtu (25/12/2021).
Seperti diketahui, leg pertama, berakhir dengan skor 1-1. Artinya jika ingin lolos ke final, Timnas Indonesia harus memenangkan pertandingan leg kedua.
Kabar baik untuk Shin Tae-yong, ia sudah bisa menurunkan Egy Maulana Vikri pada laga penting ini. Hari Kamis (23/12/2021), sang pemain bahkan sudah ikut berlatih.
Egy Maulana Vikri baru bisa gabung Timnas Indonesia lantaran baru mendapatkan izin dari timnya, FK Senica.
Meskipun ada kemungkinan turun, Egy Maulana Vikri menegaskan enggan mengomentari Singapura sebagai lawan. Menurutnya lebih baik fokus kepada tim sendiri.
"Saya lebih baik fokus di tim, pelatih juga sudah tahu letak kelemahan Singapura, jadi kita harus menyiapkan diri lagi dan mengikuti instruksi pelatih," kata Egy Maulana Vikri,
"Tetap support kami, dan doakan kami, Insha Allah kita bisa memenangkan pertandingan di leg kedua nanti," lanjutnya.
Kondisi Baik
Lebih lanjut Egy Maulana Vikri menyebut dalam kondisi fit dan sudah bisa bermain melawan Singapura pada semifinal leg kedua.
"Alhamdullilah saya sudah berlatih di sini bersama tim dan pelatih. Ya Alhamdullilah kondisi saat ini bagus dan tidak ada masalah," kata Egy Maulana Vikri.
"Nanti tim pelatih akan kasih tahu (evaluasi) kita di meeting. Jadi kita harus fokus leg kedua, melupakan pertandingan yang kemarin, dan memberikan yang terbaik di pertandingan kedua nanti," tambahnya di situs resmi PSSI.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Zanadin Fariz Pede Bawa Timnas Indonesia Bersaing di Piala AFF 2024: Tak Minder meski Mayoritas U-22
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024