Namun sayang kiprah peraih Ballon d'Or 2001 di Spanyol berakhir dengan kegagalan. Owen sering berada di bangku cadangan dan hanya bisa mengantongi 16 gol dan empat assist dalam 46 pertandingan. (AFP/Pornchai Kittiwongsakul)
Philippe Coutinho - Pemain asal Brasil ini sempat menjadi pemain andalan Liverpool antara tahun 2013 sampai 2018. Dia mampu mencetak 41 gol dan 37 assist dari 152 penampilan di Premier League untuk The Reds. (AFP/Paul Ellis)
Pada Januari 2018 ia pindah ke Barcelona dan menjadi pemain termahal dalam sejarah Blaugrana setelah ditebus dengan mahar 135 juta euro. Namun, kepindahan Coutinho ke Camp Nou tidak sesuai harapan, sejauh ini Coutinho belum mampu menunjukkan performa terbaiknya. (AFP/Lluis Gene)
Jonathan Woodgate - Bek tangguh ini pernah malang melintang membela sejumlah klub Liga Inggris seperti Leeds United, Tottenham Hotspur, Middlesbrough hingga Newcastle United.(AFP/Pierre-Philippe Marcou)
Pada Agustus 2004 sang pemain memilih hijrah ke Real Madrid. Namun, transfernya ke Santiago Bernabeu ternyata berubah menjadi bencana besar. Woodgate tampil melempem dan banyak mengalami cedera selama membela Los Blancos. (AFP/Marcello Rubio)
Aleksandr Hleb - Performa memukau pemain andalan Arsene Wenger di Arsenal ini membuat Barcelona mengangkutnya pada musim panas 2008. (EPA/Alejandro Garcia)
Namun selama berada di Camp Nou ternyata Hleb kalah bersaing dengan Xavi Hernandez dan Andres Iniesta. Alhasil, pemain Belarusia ini lebih banyak menghabiskan waktunya dengan duduk di bangku cadangan. (AFP/Josep Lago)