Babak Pertama Final Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Tertinggal dari Thailand

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 29 Des 2021, 20:20 WIB
Piala AFF - Timnas Indonesia Vs Thailand (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia tertinggal 0-1 dari Thailand pada babak pertama leg pertama final Piala AFF 2020, Rabu (29/12/2021) malam WIB di National Stadium, Kallang, Singapura.

Thailand langsung membuka keunggulan saat laga baru berjalan satu menit. Adalah Chanathip Songkrasin yang berhasil membobol gawang Timnas Indonesia dari jarak dekat dengan kaki kirinya,

Advertisement

Seperti sudah diprediksi, Timnas Indonesia kesulitan mengembangkan permainan. Thailand, mengandalkan kolektivitas antarpemain, berhasil mendominasi pertandingan.

Dalam 15 menit pertama saja, Nadeo Argawinata dibuat pontang-panting menghalau serbuan Thailand. Timnas Indonesia nyaris tak pernah mengancam jala gawang Siwarak Tedsungnoen.

Barulah memasuki menit 20', Merah Putih sanggup memberikan tekanan. Serangan balik yang dibangun Ricky Kambuaya membuka pertahanan Thailand. Sayang, Irfan Jaya kalah cepat menendang bola, dan malah berbuah pelanggaran buat kubu lawan.

Timnas Indonesia akhirnya bisa melepaskan tembakan pada menit 35' melalui upaya Asnawi Mangkualam. Sementara Thailand, dalam rentang waktu sama, sudah mencatatkan sedikitnya tujuh shots.

Timnas Indonesia seharusnya bisa menyamakan kedudukan andai peluang terbuka yang didapat Alfeandra Dewangga tidak melambung di atas mistar gawang Thailand.

Pada sisa-sisa babak pertama, Thailand kembali membombardir gawang Timnas Indonesia. Kesergapan Nadeo berhasil menggagalkan skor bertambah. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0.

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

  • Timnas Indonesia (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Edo Febriansah; Rachmat Irianto, Alfeandra Dewangga; Witan Sulaeman, Ricky Kambuaya, Irfan Jaya; Dedik Setiawan
  • Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)
  • Thailand (3-6-1): Siwarak Tedsungnoen; Yusef Elias Dolah, Philip Roller, Tristan Do; Bordin Phala, Supachok Sarachat, Phitiwat Sookjitthammakul, Kritsada Kaman, Chanathip Songkrasin, Weerathep Pomphun; Teerasil Dangda
  • Pelatih: Alexandre Polking (Brasil)

Berita Terkait