Prediksi Leg 2 Final Piala AFF 2020, Thailand Vs Timnas Indonesia: Selesaikan dengan Kebanggaan

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 01 Jan 2022, 06:45 WIB
Piala AFF - Thailand Vs Timnas Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Singapura - Timnas Indonesia akan menantang Thailand pada leg 2 final Piala AFF 2020 yang akan digelar di National Stadium, Sabtu (1/1/2022) malam WIB. Duel ini jadi momentum bagi para pemain untuk menyelesaikan turnamen dengan kebanggaan.

Peluang untuk meraih gelar Piala AFF 2020 memang sudah sirna. Semuanya berakhir ketika pada leg 1 (29/12/2021), Timnas Indonesia dipaksa menelan kekalahan telak 0-4 dari Thailand.

Advertisement

Sepak bola memang bukan matematika, karena selama ada pertandingan yang masih dimainkan maka semua peluang terbuka. Meskipun cukup kecil karena Timnas Indonesia harus menang dengan skor minimal 5-0 untuk memboyong trofi Piala AFF 2020 ke Tanah Air.

Namun, secara logika memang akan sangat sulit bahkan hampir mustahil mengalahkan Thailand dengan skor telak. Sejauh ini, pasukan berjulukan Gajah Perang itu menjadi tim yang paling sedikit kebobolan yakni satu gol di Piala AFF 2020.

Pelatih Shin Tae-yong menyadari situasi realistis tersebut. Namun, pelatih asal Korea Selatan bisa menggunakan makna kebanggaan dan harga diri untuk membakar semangat pemain.

"Dengan pengalaman kekalahan pada leg 1, saya berusaha membuat suasana baik dalam tim. Tidak bisa dipastikan memang kami akan menang besar pada leg 2. Namun, saya akan berusaha untuk membuat suasana dalam mendapatkan hasil yang baik," kata Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia bisa saja meraih kemenangan, meskipun pada akhirnya tetap tidak menjadi juara. Motivasi itulah yang diyakini bakal digaungkan oleh pelatih Shin Tae-yong, terutama untuk menjadi pelipur lara terhadap kekecewaan masyarakat di Indonesia.

"Pada leg kedua memang kami harus menang dengan skor yang lumayan besar. Namun, yang terpenting adalah bisa bermain lebih tenang," ujar Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia diprediksi akan bermain lepas dan menyerang. Tujuannya adalah mencetak gol sebanyak-banyaknya karena dengan bermain bertahan justru akan membuat Asnawi Mangkualam semakin tertekan.

Pelatih Shin Tae-yong kemungkinan besar bakal memainkan skema 4-3-3 untuk menggempur lini pertahanan Thailand sejak awal pertandingan. 

Elkan Baggott dan Evan Dimas diprediksi bakal dijadikan starter, kemudian Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri serta Irfan Jaya bakal dijadikan ujung tombak serangan Timnas Indonesia.

2 dari 3 halaman

Fokus dan Enggan Jemawa

Timnas Thailand merayakan gol Chanathip Songkrasin ke gawang Timnas Vietnam di Piala AFF 2020. (AFP/Roslan RAHMAN).

Keunggulan jelas berada di tangan Thailand. Secara matematis, pasukan Alexandre Polking hanya membutuhkan hasil imbang dengan skor berapapun melawan Timnas Indonesia untuk meraih gelar Piala AFF 2020.

Namun, pelatih Alexandre Polking menegaskan Thailand tak akan bermain bertahan seperti pada leg 2 semifinal Piala AFF 2020 melawan Vietnam. Menurutnya, situasi ketika itu dan saat ini sangat berbeda.

"Kami tidak perlu bermain bertahan. Kami ingin mengakhiri turnamen dengan cara yang seharusnya. Kami akan mengawali pertandingan secara ofensif dan menguasai bola," ucap Alexandre Polking.

Thailand bakal bermain seperti leg 1 final melawan Timnas Indonesia yakni ofensif dan mengincar penguasaan bola. Meski demikian, Alexandre Polking mengimbau seluruh pemain untuk tetap waspada terhadap semangat berapi-api yang bakal ditunjukkan Timnas Indonesia.

"Saya tegaskan kepada pemain, final ini belum berakhir. Meskipun pada pertandingan leg 1 kami meraih hasil yang bagus. Kami ingin memulai permainan dengan baik dan melakukan pekerjaan yang baik. Semua dilakukan untuk menyelesaikan leg kedua dengan hasil yang bagus seperti pada leg pertama," tegas pelatih berusia 45 tahun itu.

Thailand bakal lebih kuat karena Theerathon Bunmathan yang absen pada leg 1 sudah bisa bermain. Manuel Bihr juga diprediksi bakal ditempatkan di jantung pertahanan Thailand.

Sementara itu, Supachok Sarachat dan Chanathip Songkrasin bakal diplot untuk menggedor lini pertahanan Timnas Indonesia dari sektor sayap kanan dan kiri. Adapun di posisi ujung tombak bakal dihuni Teerasil Dangda.

3 dari 3 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan (kiri) berselebrasi dengan rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Singapura pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Sabtu (25/12/2021). Indonesia akan bertemu antara Thailand dan Vietnam di babak final. (AFP/Roslan Rahman)

Thailand (4-2-3-1): Siwarak Tedsungnoen (kiper), Theerathon Bunmathan, Kritsada Kaman, Manuel Bihr, Narubadin Weerawatnodom (belakang), Thanawat Suengchitthawon, Phitiwat Sukjitthammakul, Sarach Yooyen, Supachok Sarachat, Chanathip Songkrasin (tengah), Teerasil Dangda (depan).

Pelatih: Alexandre Polking (Brasil).

Timnas Indonesia (4-3-3): Nadeo Argawinata (kiper), Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Pratama Arhan (belakang), Evan Dimas, Alfreandra Dewangga, Ricky Kambuaya (tengah), Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Irfan Jaya (depan).

Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan).

Berita Terkait