Kelas Banget! Ungkapan Ricky Kambuaya Setelah Tampil Brilian bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 02 Jan 2022, 00:08 WIB
Ricky Kambuaya menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di Piala AFF 2020. Ia tidak tergantikan dan menjadi jenderal lapangan tengah di tim Garuda. Pemain bernomor punggung 15 ini tampil memukau di setiap laga timnas. (Liputan6.com/IG/@pssi)

Bola.com, Singapura - Gelandang Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya menjadi satu di antara pemain yang sulit tergantikan di Piala AFF 2020.

Pelatih Shin Tae-yong menurunkan formasi sesuai dengan lawan yang dihadapi.

Advertisement

Ketika berjumpa lawan yang kualitasnya cenderung di bawah Indonesia kualitasnya, sang pelatih menurunkan formasi yang lebih menyerang. Misalnya dengan pola 4-2-3-1 dan 4-3-3 yang ia terapkan saat Indonesia berlaga melawan Kamboja dan Laos.

Kemudian saat menghadapi tim yang punya kualitas sama kuatnya atau di atas Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memilih formasi lima bek. Hal itu dilakukan saat skuad Garuda berhadapan dengan Malaysia, Vietnam, dan Singapura.

Begitu juga saat bersua Thailand di final.

Namun, ada satu yang tak pernah berubah dari apapun pilihan formasi Shin Tae-yong. Terdapat dua sosok yang tak tergantikan oleh pemain lain di lini tengah Timnas Indonesia pada Piala AFF 2020 saat ini. Keduanya adalah Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya.

2 dari 3 halaman

Jawaban Kelas!

Gelandang Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya ketika mencetak gol ke gawang Timnas Thailand di final Piala AFF 2020. (AFP/Roslan RAHMAN).

Ricky Kambuaya menjadi satu di antara pemain andalan Shin Tae-yong di Piala AFF 2020. Ia tidak tergantikan dan menjadi jenderal lapangan tengah di tim Garuda. Pemain bernomor punggung 15 ini tampil memukau di setiap laga timnas.

Ricky Kambuaya dua kali menjadi man of the match, yakni dalam laga Timnas Indonesia versus Kamboja dan leg kedua final melawan Thailand.

"Kalau saya pribadi, sejujurnya ini bagi saya, saya tidak berpikir saya lebih terbaik. Ini soal bicara tentang strategi dari pelatih sehingga saya tampil baik," kata Ricky Kambuaya usai laga.

3 dari 3 halaman

Apresiasi dari Presiden Jokowi

Pemain Indonesia Ricky Richardo Kambuaya (tengah) merayakan golnya ke gawang Thailand bersama rekan setimnya Pratama Arhan Alif Rifai (kiri) dan Rachmat Irianto pada pertandingan sepak bola leg kedua final Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022). (Roslan RAHMAN/AFP)

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi turut memberikan apresiasi tinggi untuk seluruh penggawa Timnas Indonesia yang berjuang hingga laga puncak. Meski gagal menjuarai turnamen ini, ia menyebut perjuangan anak asuh Shin Tae-yong tetap membuat bangga masyrakat Indonesia.

Dalam unggahannya di Instagram, Presiden Jokowi juga mengucapkan selamat kepada Thailand yang keluar sebagai juaranya. Trofi edisi 2020 sekaligus menjadi gelar keenam bagi Thailand sepanjang sejarah Piala AFF.

“Selamat kepada Thailand yang tampil menjadi juara Piala AFF 2020 malam ini,” demikian pernyataan Presiden Jokowi.

“Bagi Timnas Indonesia, kalian sudah berjuang dengan gigih dan sportif. Meski belum juara, saya dan seluruh rakyat Indonesia tetap bangga atas perjuangan Anda semua,” terangnya.

Berita Terkait