Liga 2: Kaesang Pangarep Optimistis Persis Solo Bisa Berprestasi di BRI Liga 1 Musim Depan

oleh Hery Kurniawan diperbarui 03 Jan 2022, 19:45 WIB
CEO Persis Solo, Kaesang Pangarep (kanan) ikut menyaksikan laga final Liga 2 2021 bersama manajer tim, Jacksen F. Tiago saat menghadapi Rans Cilegon FC di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (30/12/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Solo - Persis Solo berhasil menjadi juara Liga 2 musim 2021. Keberhasilan itu juga membuat tim berjulukan Laskar Sambernyawa itu promosi ke BRI Liga 1 musim depan.

Tantangan untuk berlaga di kasta tertinggi sepak bola Indonesia tentu tidak akan mudah. Apalagi Persis Solo sudah absen sekitar 14 tahun di level tertinggi kompetisi Indonesia.

Advertisement

Kendati demikian, Direktur Utama PT Persis Solo Saestu (PSS), Kaesang Pangarep optimistis tim yang dimilikinya mampu meraih prestasi di Liga 1.

"Tetap optimistis. Pokoke menang terus, dan juara," ujar Kaesang.

Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu juga mengaku menyerahkan sepenuhnya urusan teknis tim yang akan berlaga di BRI Liga 1 musim depan kepada Eko Purdjianto dan manajer tim Jacksen Tiago. IA siap memenuhi kebutuhan keduanya untuk membawa Persis bersaing.

"Tugasku itu ya kebutuhan coach apa, ya sudah tak penuhi, itu saja. Manut mereka saja," jelas Direktur Persis Solo itu.

2 dari 3 halaman

Bersyukur Kembali ke Kasta Tertinggi

Para pemain Persis Solo merayakan gol kedua ke gawang Martapura Dewa United yang dicetak Fabiano Beltrame dalam laga semifinal Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (27/12/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Lebih lanjut, Kaesang pun mengajak semua pihak bersyukur atas prestasi yang diraih Persis Solo pada musim ini. Terlebih Persis Solo sudah menanti selama 14 tahun kembali ke kasta tertinggi Liga 1.

“Disyukuri saja sudah dapat piala nomor satu, yang juara kan nomor satu, tidak ada juara nomor empat,” katanya.

Ia menambahkan sudah optimistis akan mampu membesarkan Persis sejak awal mengambil klub tersebut. Hasilnya tak butuh waktu lama, Persis juara Liga 2.

“Dari awal ingin membesarkan Persis Solo, mosok diambil mau dikecilkan, kan lucu,” katanya.

 

3 dari 3 halaman

Pemain Kunci Pergi

Pemain Persis Solo, Ferdinand Sinaga (kedua dari kanan) mendapatkan selamat dari rekan setim usai menjebol gawang Persiba Balikpapan dalam laga matchday ke-3 Grup X Babak 8 Besar Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu (22/12/2021). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Liga 2 2021 sudah berakhir dengan Persis Solo menjadi juara. Menariknya, para pemain kunci yang mengantarkan Persis menjadi juara justru pergi ke klub lain.

Beto Goncalves misalnya, yang pindah ke Madura United. Kemudian ada Sandi Sute dan Fabiano Beltrame yang mendekat ke Arema FC.

Pemain lain seperti Ferdinand Sinaga juga bakal punya klub baru. Ferdinand kabarnya sedang didekati mantan klubnya, PSM Makassar.