Bola.com, Jakarta - PSSI tidak ingin menyia-nyiakan FIFA Matchday pada akhir Januari hingga awal bulan Februari 2022. Tiga negara menjadi kandidat untuk menjadi lawan uji coba Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia baru saja menuntaskan perjuangannya di Piala AFF 2020. Tim berjulukan Skuad Garuda itu mampu melaju hingga final sebelum kalah 2-6 secara agregat dari Thailand.
FIFA menjadwalkan periode FIFA Matchday pada 24 Januari-1 Februari 2022. Setiap negara dari kawasan Asia, Afrika, Amerika Selatan, dan Oceania dapat berlatih tanding maksimal dua kali.
Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengungkapkan bahwa pihaknya tertarik untuk mengajak Tajikistan, Brunei Darussalam, dan Bangladesh untuk menjadi lawan Timnas Indonesia dalam FIFA Matchday.
PSSI juga merencanakan partai latih tanding Timnas Indonesia digelar di Bali mengingat Pulau Dewata menjadi lokasi sentralisasi BRI Liga 1 2021/2022 seri keempat dan kelima.
"Betul tiga negara itu menjadi calon lawan uji coba Timnas Indonesia. Saat ini, kami masih dalam proses negosiasi," kata Yunus Nusi kepada Bola.com, Selasa (4/1/2022).
Bisa Dongkrak Ranking FIFA
Skuad Garuda harus memaksimalkan FIFA Matchday untuk mendapatkan poin dan mendongkrak posisi di ranking FIFA. Per 23 Desember 2021, Timnas Indonesia berada di urutan ke-164 dengan 992,31 poin.
Jika dapat memainkan dua uji coba sekaligus dalam FIFA Matchday, peluang Timnas Indonesia untuk meraih poin dan memperbaiki peringkat di ranking FIFA makin besar.
Saat ini, pemain Timnas Indonesia masih dikarantina sepulang dari Singapura pasca-Piala AFF 2020. Pratama Arhan dkk. akan kembali ke klub masing-masing lebih dulu.
Jadwal FIFA Matchday
24 Januari-2 Februari 2022: Kalender FIFA (Timnas Indonesia)
21-29 Maret 2022: Kalender FIFA (Timnas Indonesia)
30 Mei-14 Juni 2022: Kalender FIFA (Timnas Indonesia)
19-27 September 2022: Kalender FIFA (Timnas Indonesia)