BRI Liga 1: Sepak Bola Membuat Pemain Asing PSIS, Bruno Silva Bisa Angkat Derajat Orangtua

oleh Iwan Setiawan diperbarui 07 Jan 2022, 11:00 WIB
Striker PSIS Semarang, Bruno Silva, mencetak dua gol ke gawang Persipura di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Sabtu (1/12/2018) sore. (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Jakarta - Sepak bola memang bisa mewujudkan mimpi seseorang. Salah satu yang membuktikan anggapan itu adalah Bruno Silva.

Penyerang PSIS Semarang itu datang dari keluarga yang tidak mampu di Brasil. Kehidupan keluarga Bruno Silva terbilang susah. Apalagi ia tidak memiliki ayah. Hanya ada ibu dan saudara lak-laki saja.

Advertisement

Namun, berkat sepak bola kesusahan keluarga Bruno tak ada lagi. Bruno mengaku baru saja membelikan sang ibu apartemen pada tahun 2020 yang lalu.

Apartemen itu ia beli dengan uang hasil dari bermain sepak bola di Indonesia, tepatnya PSIS Semarang. Menurut Bruno, saat itu ibunya bahagia sekali. Apalagi selama ini sang ibu hanya bisa mengontrak rumah di Brasil.

"Sekarang saya bisa bantu ibu. Saya beri dia apartemen. Dia menangis karena kami tidak punya rumah di Brasil. Di keluarga saya, hanya saya yang bisa bantu karena sepak bola bisa memberi banyak uang, bisa hidup lebih baik," kata Bruno.

 

 

 

2 dari 4 halaman

Sosok Ibu Bagi Bruno

Penyerang PSIS Semarang, Bruno Silva, mencetak gol tunggal kemenangan timnya atas Sriwijaya FC pada laga pekan ke-27 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Selasa (23/10/2018). (Bola.com/Ronald Seger Prabowo)

Bruno Silva tampak sangat menyayangi ibunya. Bahkan, ia tak ragu menyebut sang ibu memiliki arti segalanya dalam hidupnya.

Di tengah kesibukannya sebagai pemain sepak bola profesional, Bruno senantiasa berkomunikasi dengan sang ibu. Bruno melakukan hal itu hampir setiap hari.

"Ibu adalah segalanya bagi saya, tidak mudah kalau bicara soal ibu, karena seringnya saya menangis," ujarnya.

"Ibu sangat senang dan bangga kepada saya, setiap hari saya berkomunikasi dengan dia. Saya juga beli satu apartemen buat saya dan satu buat ibu," lanjutnya lagi.

 

 

3 dari 4 halaman

Dua Mimpi Bruno Terwujud

Ekspresi penyerang PSIS Semarang, Bruno Silva saat melawan Persela Lamongan dalam laga pekan pertama BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (04/09/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bruno Silva memiliki dua impian dalam hidupnya. Impian yang pertama adalah ia ingin menjadi pemain sepak bola profesional. Kemudian, impian kedua pemain berusia 30 tahun itu adalah membelikan apartemen untuk ibunya.

Kedua mimpi itu sudah berhasil diwujudkan oleh Bruno Silva. Meskipun di awal kariernya, Bruno merasa berat karena sedikit yang percaya dengan kemampuannya sebagai pesepakbola.

"Itu adalah mimpi saya juga memberikan rumah untuk ibu saya, dan mimpi itu tercapai. Mimpi saya yang pertama jadi pemain profesional," kata Bruno Silva. 

"Mimpi kedua saya adalah memberikan kehidupan yang lebih baik untuk ibu saya, dulu kami hanya sewa rumah saja. Sekarang dia tidak perlu bayar sewa rumah lagi," lanjutnya. 

4 dari 4 halaman

Di Mana Posisi PSIS Saat Ini?

Berita Terkait