Hasil BRI Liga 1: Gol Penalti Anco Jansen Bawa PSM Rebut 3 Poin dari Madura United

oleh Aditya Wany diperbarui 13 Jan 2022, 21:03 WIB
Duel pemain PSM Makassar, Anco Jansen, dengan pemain Madura United, Andik Rendika rama, dalam laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Sabtu (8/1/2022). (Dok. PSM Makassar)

Bola.com, Denpasar - PSM Makassar sukses mengakhiri paceklik kemenangan di tujuh laga beruntun BRI Liga 1 2021/2022. Terbaru, mereka menang tipis 1-0 atas Madura United dalam pekan ke-18 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Sabtu (8/1/2022).

Madura United tampil menjadi tim yang sangat mendominasi pertandingan sejak menit awal. Ancaman mereka lahir di menit kesembilan lewat tendangan bebas yang dieksekusi Jaimerson Xavier. Sayang, sepakannya menipis ke samping kanan gawang PSM Makassar.

Advertisement

Striker Beto Goncalves memiliki dua peluang penting tepat sasaran dalam upaya membawa Madura United unggul. Pada menit ke-13, dia mendapat umpan matang dari Asep Berlian dan diteruskan jadi tembakan yang sayangnya mampu ditangkap Hilman Syah.

Berikutnya, striker naturalisasi asal Brasil itu membukukan tembakan terarah lagi pada menit ke-15 setelah menerima umpan terobosan dari Bayu Gatra. Kali ini, tembakannya dilepas dari sudut sempit dan masih bisa diblok Hilman Syah.

Laskar Sape Kerap masih tampil agresif memberi tekanan ke pertahanan PSM. Memasuki menit ke-32, Slamet Nurcahyo mendapat peluang emas dengan memanfaatkan umpan silang Andik Rendika Rama. Namun, sundulannya melambung.

Peluang emas Madura United kembali tercipta pada menit ke-35. Mulanya David Laly melepas umpan silang dari sisi kanan yang mampu ditangkis oleh Hilman Syah. Bola rebound disambar dengan sepakan keras oleh Bayu Gatra, tapi membentur Hasyim Kipuw.

PSM yang hampir tanpa peluang selama paruh pertama mendapat keuntungan memasuki menit ke-41. Mereka dihadiahi penalti setelah Wiljan Pluim dijatuhkan oleh Jaimerson Xavier di kotak terlarang.

Striker Anco Jansen pun tampil sebagai eksekutor dan menunaikan tugasnya dengan apik. Pemain asal Belanda ini melepas tendangan penalti keras yang mengarah ke tengah gawang, mengecoh kiper Muhammad Ridwan yang bergerak ke kanan.

Gol penalti itu menyengat semangat para pemain PSM Makassar dengan berbalik menguasai pertandingan. Namun, babak pertama berakhir dengan keunggulan tipis 1-0 untuk Juku Eja.

 
2 dari 4 halaman

Saling Serang di Babak Kedua

Para pemain PSM Makassar merayakan gol yang dicetak Anco Jansen dalam laga kontra Madura United pada pekan ke-18 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Sabtu (8/1/2022). (Dok. PSM Makassar)

Babak kedua diawali dengan agresivitas Madura United. Kadek Raditya Maheswara dua kali berpeluang membawa timnya unggul pada menit ke-47 dan ke-50. Sayang, semua tembakannya masih tidak menemui sasaran.

Giliran Beto Goncalves yang punya peluang emas memasuki menit ke-53. Dia memanfaatkan umpan terobosan dari Dodi Alekvan Djin. Lagi-lagi belum membuahkan gola karena sepakan mendatarnya tipis saja mengalir di sisi kanan gawang PSM Makassar.

PSM bukannya tanpa peluang di babak kedua. Arfan memberi bola kepada Ferdinan Sinaga pada menit ke-55. Tembakan Ferdinan sangat keras dan mengarah ke gawang, namun Ridwan masih mampu mengamankannya.

Semenit berselang, Juku Eja kembali memberi ancaman kepada gawang Madura United. Pada menit ke-56, Delfin Rumbino memanfaatkan bola liar setelah Yakob Sayuri dihalangi. Tapi, sepakan Rumbino melambung di atas mistar.

Gelandang anyar Renan Silva tidak ketinggalan dalam upaya Madura United mencetak gol balasan. Dia melepas tembakan keras usai memanfaatkan umpan Fadilla Akbar. Aksi gemilang Hilman Syah masih mampu menggagalkan tembakan Renan pada menit ke-70.

PSM berkesempatan menggandakan keunggulan pada menit ke-74 melalui tendangan bebas. Dari sudut sempit di sisi kanan serangan, Ferdinan Sinaga melepas tembakan yang mengarah ke tengah gawang Madura United, namun Ridwan mampu menepisnya.

Kesempatan emas Madura United muncul lagi pada menit ke-79. Kali ini Fadilla Akbar yang mencoba menembak dengan keras dari luar kotak penalti. Bola diblok Hilmansyah dan rebound kemudian disundul Beto. Sayang, masih melambung lagi.

PSM memungkasi pertandingan dengan kemenangan tipis 1-0 lantaran tak ada gol tambahan di paruh kedua. Mereka berhasil naik peringkat menghuni posisi ke-10, menyalip Madura United dan Persita Tangerang. Sedangkan Madura United harus puas turun ke peringkat ke-12.

3 dari 4 halaman

Susunan Pemain

BRI Liga 1 - PSM Makassar Vs Madura United (Bola.com/Adreanus Titus)
  • PSM Makassar (4-3-3): Hilman Syah (kiper); Dallen Doke, Hasyim Kipuw, Ganjar Mukti, Abdul Rachman (belakang); Delfin Rumbino, M. Arfan, Wiljan Pluim (tengah); Yakob Sayuri, Anco Jansen, Ferdinan Sinaga (depan)
  • Pelatih: Joop Gall
  • Madura United (4-3-3): Muhammad Ridwan (kiper); Dodi Alekvan Djin, Jaimerson Xavier, Fandry Imbiri, Andik Rendika Rama (belakang); Asep Berlian, Kadek Raditya Maheswara, Slamet Nurcahyo (tengah); Bayu Gatra, Beto Goncalves, David Laly (depan)
  • Pelatih: Fabio Lefundes
4 dari 4 halaman

Posisi PSM dan Madura United di BRI Liga 1