BRI Liga 1: Jelang Duel Kontra Arema FC, Wander Luiz Tak Sabar Jalani Debut bersama PSS

oleh Hery Kurniawan diperbarui 13 Jan 2022, 09:30 WIB
Wander Luiz. (Dok. PSS Sleman)

Bola.com, Gianyar - PSS Sleman akan berjumpa Arema FC pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2021/2022. Laga itu akan berlangsung pada Kamis (13/01/2022) malam di stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Pertandingan tersebut bisa menjadi pertandingan pertama bagi penyerang anyar pasukan Super Elang Jawa, Wander Luiz untuk membuktikan ketajamannya.

Advertisement

Eks penyerang Persib itupun tak sabar untuk bisa turun di pertandingan itu. Ia ingin tampil apik dan memberikan tiga poin untuk PSS Sleman.

"Laga besok melawan Arema menjadi pertandingan yang penting, baik untuk saya maupun tim. Saya ingin membantu tim dengan menampilkan penampilan terbaik dan merebut tiga poin," ujar Luiz.

Pemain bernama lengkap Wander Luiz Queiroz Diasmerasa merebut tiga poin menjadi hal terpenting pada pertandingan besok. Apalagi melawan Arema yang sekarang sedang berada di papan atas.

"Saya ingin mencetak gol lebih banyak untuk PSS Sleman dan tentu membantu rekan-rekan saya agar PSS bisa berada di papan atas dan saya sudah tidak sabar untuk mencetak gol besok," ungkap Wander, sapaan akrabnya.

 

2 dari 4 halaman

Pastikan Bisa Main

Wander Luiz mengikuti sesi latihan untuk pertama kali di PSS Sleman pada Senin (27/12/2021). (Dok. PSS Sleman)

Pelatih PSS Sleman, I Putu Gede menambahkan Wander Luiz kemungkinan bisa bermain pada laga besok. Akan tetapi ia akan objektif dan melihat situasi di latihan terakhir nanti.

Namun, Putu juga tak akan buru-buru langsung memasang Luiz. Apalagi penyerang lokal milik PSS seperti Riki Dwi Saputro tengah dalam kondisi on fire.

"Kemungkinan Wander bisa bermain juga. Kita lihat situasi terakhir nanti, karena Riki dwi sedang dalam performa terbaik juga. Jadi saya tentu memberikan apresiasi untuknya. Yang pasti kita lihat di latihan terakhir nanti," jelas Putu Gede.

 

3 dari 4 halaman

Tembus Dua Digit?

Wander Luiz resmi hengkang dari Persib Bandung pada Kamis (16/12/2021). Penyerang asal Brasil tersebut tampil tak terlalu tajam di putaran pertama BRI Liga 1 2021/22, dengan mencetak 6 gol dan 1 assist dalam 17 laga. Saat ini, Luiz berstatus sebagai pemain PSS Sleman. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Wander Luiz sempat memperkuat Persib Bandung di paruh pertama BRI Liga 1 2021/2022. Saat itu, Luiz mampu mencetak enam gol untuk Maung Bandung.

Di paruh kedua BRI Liga 1 2021-22, Luiz kemudian memutuskan pindah ke PSS Sleman. Akan menarik untuk melihat apakah pemain yang lama bermain di Vietnam ini akan mampu menembus dua digit gol alias lebih dari 10 gol di BRI Liga 1 musim ini.

Musim tertajam Wander Luiz selama berkarier di Asia Tenggara terjadi pada musim 2018/2019 lalu. Saat itu ia memperkuat Binh Duong, Luiz mampu mencetak 11 gol dan tiga assist.

4 dari 4 halaman

Posisi PSS Saat Ini