Liga Inggris: Nasib Rafael Benitez di Ujung Tanduk, Segera Dipecat Everton

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 16 Jan 2022, 20:15 WIB
3. Rafael Benitez - Pria kelahiran tahun 1960 ini pernah merasakan pahitnya dipecat sebanyak empat kali. Dua diantara klub besar yang mengakhiri kerjasa sama dengannya adalah Real Madrid dan Inter Milan. (AFP/Lindset Parnaby)

Bola.com, Jakarta - Manajemen Everton dikabarkan bakal bertemu pada Minggu (16/1/2022) untuk mempertimbangkan masa depan Rafael Benitez.

The Daily Mail melaporkan, Benitez akan dipecat sebagai manajer Everton. Pemilik klub menggelar pertemuan dewan darurat pada Sabtu (15/1/2022) malam setelah tim menelan kekalahan kesembilan dalam 13 pertandingan Liga Inggris.

Advertisement

Everton kalah 1-2 dari Norwich City, tim yang tidak mencetak gol di liga sejak November. Akibatnya, suporter meledak dalam kemarahan, dengan satu menyerang lapangan dalam upaya untuk mendapatkan Benitez.

Dua spanduk dibentangkan, satu menyerukan Benitez untuk 'keluar dari klub kami' dan satu lagi bertuliskan 'pecat dewan'.

"Saya tidak melihat penggemar. Saya berkonsentrasi pada permainan. Setelah saya melihat seseorang berada di tengah lapangan, tetapi hanya itu," kata Benitez.

“Kami sangat kecewa karena kami kalah. Kami kecewa karena para penggemar telah bepergian untuk mendukung tim dan itu bukan situasi yang ideal."

"Tapi kami tidak bisa mengubah situasi ini sekarang. Kita harus belajar karena kita tidak bisa membuat kesalahan ini pada masa depan," kata Rafael Benitez.

2 dari 4 halaman

Rooney Merapat?

Wayne Rooney resmi ditunjuk sebagai pelatih Derby County pada tahun lalu. Semasa berkareir sebagai pemain, Rooney dan Ronaldo merupakan duet lini depan menakutkan Manchester United asuhan Sir Alex Ferguson. Mereka pernah meraih double winners pada 2008 silam. (AFP/Darren Staples)

Rafael Benitez berada dalam posisi sulit setelah hasil-hasil tak memuaskan sejak awal Liga Inggris musim ini. Kabar beredar, mantan kapten Manchester United, Wayne Rooney, bersiap menggantikan posisi eks arsitek tim Liverpool tersebut.

Selama membesut Everton, Rafa Benitez menuai catatan negatif, yakni hanya meraih enam kemenangan, empat seri dan delapan kekalahan. Performa terkini membuat Everton mulai mendekati zona degradasi.

3 dari 4 halaman

Kritis

Rafael Benitez. Dengan segudang pengalaman di Liga Inggris, ia dipercaya menangani Everton mulai musim ini. Nyatanya, semua berjalan tak sesuai harapan. The Toffees masih tampil angin-anginan. Terbaru, Everton takluk 2-5 dari Watford meski bermain di kandang sendiri. (AFP/Paul Ellis)

Everton beradai posisi ke-15 dengan koleksi 19 angka. Artinya, mereka hanya berselisih tujuh poin saja dengan tim yang kini berada di batas akhir zona degradasi, Burnley.

Kekalahan terakhir kontra Crystal Palace seolah mengirim sinyal kalau jejak Rafa Benitez di Everton bisa saja cepat berakhir. Nama Wayne Rooney masuk setelah beberapa media mendapatkan informasi dari sumber dekat sang legenda.

Sumber: Sports Mole

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu