Liga Inggris: Mending Cadangan di Manchester United, Donny van de Beek Ogah Dipinjamkan ke Newcastle

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 17 Jan 2022, 16:15 WIB
Donny van de Beek - Gelandang Manchester United pernah mengemban tugas sebagai anak gawang saat menjalani pendidikan sepak bola di Ajax Amsterdam. Van de Beek kecil yang saat itu sempat berfoto dengan Luis Suarez yang merupakan salah satu pemain idolanya. (AFP/Martin Rickett/Pool)

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Donny van de Beek, menurut laporan The Telegraph, menolak kesempatan untuk bermain d Newcastle United. Van de Beek enggan dipinjamkan ke klub papan bawah klasemen Premier League 2021/2022 itu.

Karier Donny van de Beek di Manchester United tak kunjung membaik di bawah asuhan manajer Ralf Rangnick. Pemain asal Belanda itu tetap gagal mendapatkan banyak kesempatan bermain bersama Setan Merah.

Advertisement

Manajer Ralf Rangnick disebut ingin Donny van de Beek membuktikan kualitasnya di klub lain pada sisa musim ini. Situasi itulah yang membuat pinjaman menjadi opsi terbaik untuk menyelamatkan karier Donny van de Beek.

Newcastle United yang melihat akan peluang itu kemudian berusaha untuk meminjam Donny van de Beek sampai akhir musim. Sayangnya, pemain berusia 24 tahun itu menolak mentah-mentah kesempatan tersebut.

Padahal, Newcastle sudah menjanjikan tempat utama di skuad musim ini. Itu sebenarnya jadi kesempatan bagi Donny van de Beek untuk membuktikan diri demi bisa mengamankan tempat di Timnas Belanda pada Piala Dunia 2022.

Newcastle United tak ingin menyerah dalam perburuan jasa Donny van de Beek. Adapun Donny van de Beek masih punya waktu untuk memikirkan tawaran tersebut ketimbang terus jadi cadangan di Manchester United.

2 dari 4 halaman

Persaingan Ketat

Donny van de Beek. Gelandang berusia 24 tahun yang memasuki musim kedua bersama Manchester United ini baru 7 kali dimainkan dengan durasi 67 menit di Liga Inggris musim ini. Minimnya menit bermain tentu akan mengancam posisinya di Timnas Belanda di Piala Dunia 2022. (AFP/Paul Ellis)

Karier Donny van de Beek di Manchester United meredup karena kalah bersaing. Seperti diketahui, lini tengah Manchester United dihuni pemain-pemain berkualitas.

Donny van de Beek yang berperan sebagai gelandang serang harus bersaing dengan sejumlah nama. Sebut saja Paul Pogba, Fred, Juan Mata, hingga Jesse Lingard.

Itu yang jadi alasan Donny van de Beek kesulitan menembus skuad utama. Namun, eks pemain Ajax itu masih punya waktu untuk membuktikan kualitasnya karena memiliki kontrak sampai 30 Juni 2025.

3 dari 4 halaman

Rapor Van de Beek

Dean Henderson. Kiper berusia 24 tahun yang memasuki musim ke-6 di Manchester United ini sama sekali belum bermain di Liga Inggris musim ini. Dijanjikan bermain di Piala FA oleh Ralf Rangnick menghadapi Aston Villa, nyatanya tak terbukti. Ia pun ngambek dan mangkir dari latihan. (AFP/Oli Scarff)

Donny van de Beek bergabung dengan Manchester United dari Ajax pada September 2020. Bermain untuk Manchester United diharapkannya bisa meningkatkan kualitas kariernya.

Sayangnya, harapan yang diimpikan justru tak sesuai kenyataan. Donny van de Beek pada awal musim sempat kesulitan beradaptasi dengan Manchester United.

Bahkan, situasi itu bertahan sampai kini tongkat manajer Manchester United sudah beralih dari Ole Gunnar Solskjaer ke Ralf Rangnick. Donny van de Beek tercatat baru bermain sebanyak 50 pertandingan dan menyumbang dua gol serta dua assist.

Sumber: The Telegraph

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Manchester United di Premier League

Berita Terkait