Liga Inggris: Ralf Rangnick Umumkan Formasi Baru Manchester United, Goodbye 4-2-2-2

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 19 Jan 2022, 19:45 WIB
Dua pelatih Manchester United terakhir, Ole Gunnar Solskjaer dan Ralf Rangnick telah melakukan janji-janji manis terhadap 5 pemain berikut untuk tetap bertahan di Old Trafford. Tuntutan menit bermain nyatanya tak terkabul. Bagaimana kabar mereka kini? (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Jakarta - Ralf Rangnick memutuskan untuk meninggalkan formasi 4-2-2-2 jelang laga kontra Brentford. Ia akan menerapkan pola baru, 4-3-3.

Alasannya adalah, Jadon Sancho tak bisa berkembang sebagaimana mestinya di Manchester United. Padahal ia diboyong dengan harga mahal, dengan harapan mampu berbuat banyak.

Advertisement

Contoh terakhir adalah hasil imbang 2-2 dalam lawatan ke markas Aston Villa. United saat itu menggunakan formasi 4-3-3, namun tetap saja Sancho gagal memenuhi ekspektasi dan terlihat kesulitan menembus rapatnya pertahanan tuan rumah.

Rangnick, di sisi lain, mengakui formasi 4-2-2-2 yang selama ini jadi andalannya membuat Sancho tak bisa mengeluarkan kemampuan aslinya. Oleh karena itu, ia berencana mengubah formasi Manchester United.

"Sudah kami umumkan ya, Manchester United akan bermain dengan 4-3-3 seperti saat melawan Aston Villa. Satu pemain sebagai holding, dua pemain menopang delapan lainnya, dan tiga pemain bertipe menyerang," kata Rangnick.

 

2 dari 3 halaman

Lebih Mudah Adaptasi

Manchester United sukses mencuri kemenangan saat bertandang ke markas Villarreal dalam partai matchday 5 fase grup Liga Champions di Estadio de la Ceramica, Rabu (24/11/2021). (AFP/Jose Jordan)

Rangnick menuturkan, keserbabisaan Sancho untuk bermain di banyak posisi jadi keuntungan buatnya. Jadi, winger berusia 21 tahun itu bisa dioptimalkan sesuai kebutuhan.

"Jelas, dalam formasi 4-3-3, Sancho bisa bermain di kedua sisi, sayap kiri maupun kanan, dia bisa main di dua posisi tersebut."

"Sancho punya kualitas menggiring bola yang apik."

Sumber: Mirror

3 dari 3 halaman

Posisi MU Saat Ini