Jadwal Lengkap Timnas Indonesia Putri di Piala Asia Putri 2022: Garuda Pertiwi Pantang Minder

oleh Rizki Hidayat diperbarui 21 Jan 2022, 08:30 WIB
Starting XI Timnas Wanita Indonesia saat laga uji coba melawan Tim Putri Persib Bandung di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (13/01/2022). Laga yang dimenangkan Garuda Pertiwi dengan skor 10-0 dihadiri oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia Putri akan tampil di Piala Asia Putri 2022. Tim berjulukan Garuda Pertiwi itu tergabung di Grup B, dan diharapkan bisa lolos ke perempat final.

Timnas Indonesia Putri akan menghadapi Australia, Thailand, dan Filipina di Grup B Piala Asia Putri. Rencananya, turnamen tersebut bakal digelar di India pada 20 Januari sampai 6 Februari 2022 dan diikuti 12 negara.

Advertisement

Pada partai pertama Grup B, Timnas Indonesia Putri akan menghadapi Australia pada 21 Januari 2022 di Mumbai Football Arena, Mumbai.

Tiga hari berselang, Garuda Pertiwi akan melawan Thaiand di DY Patil Stadium, Navi Mumbai.

Filipina menjadi lawan terakhir Timnas Indonesia Putri di Grup B pada 27 Januari 2022 di Shiv Chhatrapati Sports Complex, Pune.

Dua tim teratas plus dua runner-up terbaik dari Grup A-C berhak lolos ke perempat final Piala Asia Putri.

Timnas Indonesia Putri berkekuatan 23 pemain untuk Piala Asia Putri. Pelatih Rudy Eka Priyambada juga memanggil bek yang baru bergabung dengan Roma Calcio Femminile di Serie B Italia, Shalika Aurelia.

 

2 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan:

Pemain Timnas Wanita Indonesia, Zahra Muzdalifah mencetak gol saat laga uji coba melawan Tim Putri Persib Bandung di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (13/01/2022). Laga yang dimenangkan Garuda Pertiwi dengan skor 10-0 dihadiri oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Matchday Pertama Grup B

Australia Vs Timnas Indonesia Putri

  • 21 Januari 2022
  • Kick-off 17.00 WIB
  • Mumbai Football Arena, Mumbai

Matchday Kedua Grup B

Timnas Indonesia Putri Vs Thailand

  • 24 Januari 2022
  • Kick-off 19.00 WIB
  • DY Patil Stadium, Navi Mumbai

Matchday Ketiga Grup B

Filipina Vs Timnas Indonesia Putri

  • 27 Januari 2022
  • Kick-off 21.00 WIB
  • Shiv Chhatrapati Sports Complex, Pune

 

3 dari 3 halaman

Daftar Pemain Timnas Indonesia Putri:

Sejumlah pemain dan offical Timnas Wanita Indonesia dan Tim Putri Persib Bandung berfoto bersama dengan Ketua Umum PSSI, Rudy Eka Priyambada (tengah) usai laga uji coba di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (13/01/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)
  1. Ade Mustikiana Oktafiani
  2. Baiq Amiatun Shalihah
  3. Carla Bio Pattinasarany
  4. Diah Tri Lestari
  5. Fani
  6. Helsya Maeisyaroh
  7. Maresela Yuliana Awi
  8. Maulina Novryliani
  9. Nurhalimah
  10. Oktavianty Dwi
  11. Pani Tri Oktavianti
  12. Rani Mulya Sari
  13. Reva Octaviani
  14. Riska Aprilia
  15. Remini Chere Rumbewas
  16. Rosdilah Siti Nurrohmah
  17. Sabrina Mutiara Firdaus
  18. Shalika Aurelia Viandrisa
  19. Tia Darti Septiawati
  20. Viny Silfianus Sunaryo
  21. Vivi Oktavia Riski
  22. Zahra Muzdalifah
  23. Insyafadya Salsabillah

Berita Terkait