Wawancara Shin Tae-yong dengan Media Korea: Bahas Pesan Jokowi dan Podcast Deddy Corbuzier

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 21 Jan 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi - Shin Tae-yong Timnas Indonesia (Bola.com/Lamya Dinata/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbicara kepada media Korea Selatan, Joongang Daily, tentang pengalaman seru selama di Indonesia.

Pelatih berusia 53 tahun itu bicara panjang lebar via sambungan telepon dengan reporter Park Rin. Banyak hal yang dibahas mulai dukungan dari suporter Timnas Indonesia, Presiden Jokowi, sampai syuting iklan kopi di Bali.

Advertisement

"Presiden Indonesia Joko Widodo mengatakan, 'Kami berjuang keras. Saya telah menyampaikan pesan kepada presiden melalui PSSI dan beliau juga berpesan 'Tolong jaga baik-baik Piala Dunia U-20 FIFA yang akan diadakan di Indonesia tahun depan'," tutur Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong merasakan dukungan luar biasa dari fans Timnas Indonesia.

Saat dia dikarantina di Jakarta selama 6 hari 5 malam, fans datang ke depan hotel karantina, mengibarkan bendera dan menyalakan petasan. 

“Ketika saya membuka jendela, para penggemar memanggil nama saya. Saya datang ke sini untuk memberi tahu tidak hanya saya tetapi juga para pemain, 'Anda melakukan pekerjaan dengan baik'," kata Shin Tae-yong.

2 dari 3 halaman

Podcast Deddy Corbuzier

Sejak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Doyan Satai dan Sop Buntut. foto: Youtube 'Deddy Corbuzier'

Media tersebut juga menyoroti kemunculan Shin Tae-yong dalam podcast Deddy Corbuzier yang kini sudah lebih dari 12 juta views.

"Pembawa acaranya adalah seorang pesulap yang dulu gemuk, tetapi sekarang dia dikatakan sebagai seorang selebriti yang telah memperbaiki tubuhnya," katanya.

Dalam podcast itu, Deddy menanyakan apa kekurangan pemain Timnas Indonesia. Mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu menjawab, satu di antaranya fisik dan kebiasaan makan.

Pembahasan ini nyambung dengan Deddy karena mantan pesulap itu juga menjalankan program pembentukan tubuh hingga menjadi kekar seperti sekarang.

3 dari 3 halaman

Iklan Kopi

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersama pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dalam perkenalan pelatih Timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (28/12). PSSI Kontrak Shin Tae-yong 4 Tahun sebagai Pelatih Timnas.(Bola.com/Yoppy Renato)

Pelati Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjadi model iklan brand kopi Indonesia, Kopi Luwak. Shin Tae-yong menceritakan proses syuting itu kepada media Korea Selatan, Joongang via Isplus, Jumat (21/1/2022).

“Saya syuting iklan kopi pertama saya di Bali. 'Kopi Luwak' Indonesia," kata Shin Tae-yong dalam wawancara dengan reporter Park Rin.

Ini merupakan iklan pertama STY semenjak menjadi pelatih.

“Saya syuting video viral saat melatih tim nasional Korea, tetapi ini adalah pertama kalinya saya melakukan iklan resmi," lanjutnya.

Aktor Korea, Lee Min-ho, sebelumnya menjadi model iklan dan brand ambassador Kopi Luwak. Kini, Shin Tae-yong dan pemain Timnas Indonesia mendapat giliran.

Maklum, popularitas pelatih berusia 53 tahun itu sedang meroket setelah membawa Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020.

Shin Tae-yong juga mengupdate akitivas terkininya di Instagram saat sedang syuting.

Sumber: Joongang via Isplus

Berita Terkait