Liga Inggris: Terkuak, Ada Klausul Kontrak Rahasia Cristiano Ronaldo di MU Jika Sabet Ballon d'Or

oleh Aryo Atmaja diperbarui 25 Jan 2022, 07:15 WIB
Cristiano Ronaldo bergabung di Manchester United pada 2003 silam. Penghargaan Ballon d'Or pertamanya diraih pada tahun 2008 usai membawa MU menjuarai Liga Inggris dan Liga Champions musim 2007/08. Saat itu tercatat bahwa nilai transfernya masih mencapai 54 juta euro. (AFP/Franck Fife)

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo tengah menikmati kiprahnya kembali di Manchester United. Setelah melanglang buana ke Real Madrid dan Juventus, dirinya kembali ke Old Trafford sejak musim panas kemarin.

Kemampuan seorang Cristiano Ronaldo belum habis, meski sudah berusia 36 tahun. Ia sudah mencatat 14 gol dari 23 pertandingan di semua kompetisi bersama tim Setan Merah musim ini.

Advertisement

Pasukan Ralf Rangnick sedang on fire dengan menembus posisi empat besar Premier League dan kesempatan lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Kiprah MU tidak bisa dilepaskan dari peran seorang CR7.

Hal yang tak kalah menarik dari sosok Cristiano Ronaldo adalah soal kontraknya yang memang wah. Ia menerima kontrak yang lebih rendah dari Manchester United. Tapi, ada beberapa klausul tambahan yang bisa membuat Ronaldo mengantongi bonus besar dari timnya.

Ronaldo meneken kontrak degan durasi dua tahun dengan Man United pada awal musim 2021/2022 lalu. Ronaldo mendapat gaji 385.000 pounsterling per pekan di United. Gaji tertinggi di antara pemain United lain.

Tapi, gaji itu jauh lebih rendah dari tawaran yang disiapkan Man City. Gaji itu juga lebih rendah dari yang diberikan Juventus, 900 ribu pounds per pekan.

 

2 dari 4 halaman

Nilai Bonus

Cristiano Ronaldo menyumbang dua gol untuk membawa Manchester United mengalahkan Arsenal 3-2 dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris, Kamis (2/12/2021). Laga tersebut juga menjadi laga terakhir Michael Carrick menjabat caretaker yang segera digantikan Ralf Rangnick. (AP/Dave Thompson)

Cristiano Ronaldo memang menerima gaji yang lebih rendah. Tapi, bukan berarti dia mendapat kontrak yang kecil. Sebab, ada beberapa klausul bonus yang bisa membuat kantong pemain asal Portugal itu makin tebal.

Dikutip dari The Express, setiap Ronaldo membawa United meraih trofi mayor, maka dia akan mendapat bonus khusus. Sebagai contoh, Ronaldo akan mendapat bonus 1 juta pounds (sekitar Rp19 miliar) untuk gelar juara Liga Champions.

Ronaldo punya peluang untuk membawa pulang bonus itu. Sebab, United tampil bagus pada fase grup Liga Champions dan lolos ke babak 16 Besar. United dan Ronaldo punya peluang untuk menjadi juara.

Selain itu, United juga harus memberi Ronaldo bonus 1 juta pounds untuk gelar individu yang bergengsi. Salah satu contohnya adalah Ballon d'Or. Jika Ronaldo mampu meraihnya pada edisi 2020, United harus membayar mahal atas sukses itu.

3 dari 4 halaman

Tekad Besar

1. Cristiano Ronaldo (Manchester United). Setelah didatangkan dari Sporting Lisbon pada 2003, ia langsung menjadi pilihan utama Sir Alex Ferguson dan pemain kesayangan para fans dalam rentang 2003-2009. Ia berhasil mencetak 84 gol dalam 196 penampilan. (AFP/Andrew Yates)

Cristiano Ronaldo masih berada pada top level walau tiga pekan lagi akan berusia 37 tahun. Ronaldo masih bermain pada level kompetitif. Bahkan, Ronaldo bertekad untuk terus bermain hingga lima tahun ke depan.

“Saya masih memiliki gairah untuk permainan dan mencetak gol. Saya bermain sepak bola sejak saya berusia lima tahun. Ketika saya pergi ke lapangan, bahkan dalam latihan, motivasi saya masih ada. Bahkan 37 tahun segera, saya merasa baik," kata Ronaldo.

"Saya terus bekerja keras. Saya menyukai permainan dan memiliki gairah. Saya ingin melanjutkan. Saya berharap untuk bermain mungkin empat atau lima tahun, Itu semua masalah mental. Jika Anda memperlakukan tubuh Anda dengan baik, ketika Anda membutuhkannya, itu akan memberi kembali," tegas pemain asal Portugal.

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, published 24/1/2022)

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi MU di Liga Inggris

Berita Terkait