Bursa Transfer Liga Italia: Robin Gosens Resmi Gabung Inter Milan

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 28 Jan 2022, 05:58 WIB
Bek Jerman, Robin Gosens melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Portugal pada pertandingan grup F Euro 2020 di Allianz Arena, Munich, Sabtu (19/6/2021). Jerman untuk sementara duduk di posisi kedua dengan poin sama seperti Portugal. (Christof Stache/Pool via AP)

Bola.com, Jakarta - Inter Milan mengumumkan perekrutan Robin Gosens dari Atalanta, Jumat (28/1/2022).

Bek sayap asal Jerman itu bergabung dengan klub dengan status pinjaman dengan kewajiban untuk membeli jika kondisi tertentu terpenuhi.

Advertisement

Robin Gosens telah mengucapkan kata-kata pertamanya sebagai pemain Inter. Bek sayap Jerman itu berbicara kepada Inter TV dalam wawancara pertamanya sejak menandatangani kontrak dengan Nerazzurri.

Pemain berusia 27 tahun itu membahas emosi, perasaan, dan keinginannya untuk memulai petualangan baru dengan klub barunya.

“Ya, dengan Simone Inzaghi, kami berbicara melalui panggilan video tadi malam. Dia memberi tahu saya apa yang dia harapkan dari saya dan saya memberi tahu dia sedikit tentang ide-ide saya. Kami sangat bersemangat untuk bekerja sama dan saya tidak sabar untuk turun ke lapangan bersama tim dan bos," katanya.

Di Inter Milan, Gosens mengenakan jersey nomor punggung 18.

2 dari 4 halaman

Rajin Cetak Gol

Robin Gosens. Nama Gosens mirip dengan layanan jasa antar barang di aplikasi transportasi daring di Indonesia. Robin Gosens yang merupakan pemain Timnas Jerman tersebut sudah tampil sebanyak dua kali di Euro 2020 dan menyumbangkan satu gol saat melawan Portugal. (Foto: AP/Pool/Matthias Schrader)

Robin Gosens merupakan bek subur. Tahun lalu dia mencetak 11 gol di liga dan mengantongi sembilan pada tahun sebelumnya. Sementara, Rekor gol seorang bek di Serie A dipegang oleh Marco Materazzi yang mencetak 12 gol, sedangkan Giacinto Facchetti mencapai sepuluh gol sebelum dia.

Gosens pun tertantang untuk mencapai prestasi itu di Italia.

"Saya berharap begitu. Ini tentu saja atribut saya yang layak dan saya berharap bisa mencetak banyak gol di San Siro karena itu adalah perasaan yang luar biasa dan saya berharap bisa membantu tim dengan cara itu.”

 

Sumber: Inter Milan

3 dari 4 halaman

Pengumuman Inter

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait