3 Pemain Persib yang Bakal Mengancam Persikabo 1973 di BRI Liga 1: Manuver Mematikan dari Lini Tengah

oleh Erwin Snaz diperbarui 29 Jan 2022, 08:30 WIB
Persib Bandung - Marc Klok, Beckham Putra, Mohamed Rashid (Bola.com/Lamya Dinata/Adreanus Titus)

Bola.com, Bandung - Persib Bandung menghadapi Persikabo 1973 dalam laga pekan ke-21 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (29/1/2022).

Pertemuan antara Persib Bandung dan Persikabo 1973 akan menjadi duel taktik dua pelatih yang pernah sama-sama meracik Arema Indonesia pada musim 2019/20210, yaitu Robert Alberts dan Liestiadi.

Advertisement

Tidak heran pertemuan antara Maung Bandung dan Laskar Padjadjaran ini nantinya akan berjalan menarik dan penuh gengsi dari kedua pelatih yang menangani tim masing-masing.

Namun, Persikabo 1973 harus berhati-hati. Setidaknya dari kekuatan yang dimiliki Persib Bandung, ada tiga pemain yang patut untuk diwaspadai oleh Ciro Alves dkk. Siapa saja mereka?

 

2 dari 5 halaman

Marc Klok

Persib bukan tanpa perlawanan. Namun serangan dari Marc Klok seperti kurang rapi dan selalu kandas di barisan pertahanan Arema. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

 

Gelandang naturalisasi kelahiran Belanda ini tampil cukup konsisten bersama Persib Bandung di kompetisi BRI Liga 1 2021/2022. Tidak heran, ia pun kerap diandalkan oleh pelatih Robert Alberts dalam setiap pertandingan.

Marc Klok memang merupakan pemain yang selalu bermain all out dan kerap membantu serangan Maung Bandung. Dari 20 laga yang sudah dilalui, Klok baru absen dalam tiga pertandingan karena akumulasi kartu.

Sementara dalam 17 pertandingan lain, Klok selalu tampil sebagai starter. Peran Klok memang cukup penting bagi Persib, terlebih ia memiliki kemampuan luar biasa saat situasi bola mati.

Dari 20 laga yang sudah dilalui Persib, pemain bernoor punggung 23 ini telah menyumbangkan dua gol dari tendangan bebas. Tidak heran peran Klok akan merepotkan tim Persikabo 1973 nanti.

 

3 dari 5 halaman

Mohammed Rashid

Mohammed Rashid memiliki peranan penting di lini tengah Persib Bandung. Pemain berkewarganegaraan Palestina tersebut sukses menjadi komando penyerangan klub yang berjuluk Maung Bandung tersebut. Ia tercatat telah mencetak empat gol hingga pekan ke-10 BRI Liga 1 2021. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Gelandang Persib Bandung asal Palestina ini makin percaya diri di kompetisi BRI Liga 1 2021/2022. Kemampuannya sebagai gelandang tidak perlu diragukan lagi. Ia mampu menjadi pemecah kebuntuan saat striker Persib sulit menjebol gawang lawan.

Mohammed Rashid merupakan pemain yang diandalkan di lini tengah Maung Bandung. Saat ini, ia menjadi top scorer sementara Persib dengan enam gol.

Keenam gol tersebut dicetak pemain bernomor punggung 74 di Persib itu ketika menghadapi Persita Tangerang, PSS Sleman, Persela Lamongan dan Borneo FC. Rashid mencetak dua gol saat menghadapi Persita dan PSS.

Maka itu, Rashid bisa jadi akan merepotkan Persikabo 1973 asuhan Liestiadi nanti.

 

4 dari 5 halaman

Beckham Putra Nugraha

Beckham Nugraha Putra merupakan gelandang muda Persib Bandung yang penuh talenta di BRI Liga 1 2021/2022. Dirinya bahkan mampu melesatkan gol di umurnya yang masih 19 tahun 10 bulan 20 hari saat melawan Bali United. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Gelandang muda Persib Bandung yang satu ini terus mendapatkan kepercayaan dari pelatih Robert Alberts. Meski tidak selalu tampil selama 90 menit, kemampuan Beckham sebagai gelandang terus mengalami peningkatan.

Bahkan dalam laga kontra Borneo FC, Selasa (18/1/2022), Beckham menjadi pembeda bagi Persib di tengah kebuntuan untuk menjebol gawang lawan. Ketika itu, pemain muda bernomor punggung 7 itu menggantikan Febri Hariyadi yang mengalami cedera.

Masuknya Etam, sapaan karib Beckham Putra, makin membuat Persib percaya diri. Terbukti pemain berusia 20 tahun ini membuat assist yang berujung gol sehingga Persib berhasil meraih tiga poin.

Sepanjang kompetisi BRI Liga 1 2021/2022, Beckham telah menyumbangkan dua gol, yaitu ketika menghadapi Bali United, dan mencetak tiga assist.

Tidak heran kehadiran Beckham akan menjadi ancaman bagi Persikabo 1973 dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022, Sabtu (29/1/2022) malam.

 

5 dari 5 halaman

Posisi Persib di BRI Liga 1 Saat Ini

Berita Terkait