Liga Spanyol: Hari-Hari Terakhir Bursa Transfer Januari, Barcelona Potensial Lepas 4 Pemain

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 30 Jan 2022, 01:10 WIB
Penyerang Barcelona, Ousmane Dembele. (AP/Jose Breton)

Bola.com, Jakarta - Hari-hari terakhir jelang bursa transfer Januari 2022 masih dimanfaatkan oleh Barcelona untuk melepas pemain. Klub Catalan itu kabarnya masih berusaha untuk melepas empat pemainnya jeland ditutupnya bursa transfer kali ini.

Bursa transfer Januari 2022 kurang dari tiga hari lagi akan berakhir. Khusus untuk La Liga Spanyol, bursa transfer akan ditutup pada Senin (31/1/2022) malam waktu setempat.

Advertisement

Sejauh ini Barcelona telah merekrut Ferran Torres dari Manchester City. Blaugrana juga berencana untuk bisa meminjam Adama Traore yang sampai saat ini masih harus tertunda.

Barcelona juga tengah mencari seorang striker, di mana Alvaro Morata santer dikaitkan. Namun, mencari pemain baru bukan satu-satunya urusan Barcelona di bursa transfer kali ini, mereka berusaha untuk melepas beberapa pemain demi menjaga keseimbangan finansial.

 

2 dari 4 halaman

Ousmane Dembele Teratas dalam Daftar

9. Ousmane Dembele - Dembele didatangkan Barcelona dari Borussia Dortmund pada musim 2017/2018. Biaya sebesar 125 juta euro terlihat sia-sia lantaran sang pemain gagal menunjukan performa yang diharapkan. (AP/Ion Alcoba Beitia)

Seperti dilansir dari Sport, Barcelona masih berusaha untuk bisa melepas empat pemainnya dari Camp Nou. Dalam daftar teratas tentu sudah pasti Ousmane Dembele yang akan dilepas.

Drama yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir, di mana sang pemain cukup bersitegang dengan manajemen klub, membuat namanya masuk dalam daftar jual pada bursa transfer musim dingin ini. Apalagi Xavi pun sudah menegaskan tidak akan memberinya menit bermain di sisa musim ini.

Masa depan pemain sayap tersebut masih belum mendapat jalan keluar. Jika kesepakatan belum tercapai hingga batas akhir bursa transfer, Barcelona tampaknya terpaksa mempertahankannya, tapi belum tentu memberi kesempatan bermain.

 

3 dari 4 halaman

3 Pemain Lain yang Ingin Dilepas Barcelona

Kiper Barcelona Marc-Andre ter Stegen (kedua kiri) dan Inaki Pena menghadiri sesi latihan di Joan Gamper di Sant Joan Despi, Senin (13/9/2021). Barcelona akan berhadapan dengan Bayern Munchen pada matchday pertama grup E Liga Champions 2021/2022, Rabu dini hari 15 September. (Josep LAGO/AFP)

Sementara itu, Barcelona juga menerima beberapa tawaran untuk bek Oscar Mingueza, yang terbukti memberikan kontribusi cukup baik pada musim ini. Namun, Mingueza telah menolak beberapa tawaran dari sejumlah klub Eropa, tapi tetap terbuka untuk tawaran yang cocok dan Barcelona juga berpendirian yang sama.

Sementara itu, gelandang muda Barcelona, Riqui Puig, masih tetap bisa ditransfer. Namun, sebelumnya ia memperlihatkan keengganan untuk pergi. Kesepakatan peminjaman mungkin akan menjadi opsi yang bagus.

Kemudian yang terakhir, kiper muda Inaki Pena bisa pergi sebagai pemain pinjaman setelah ada ketertarikan dari raksasa Turki, Galatasaray. Barcelona masih punya Neto sebagai kiper pilihan kedua dan tampaknya tak akan pergi meski punya keinginan untuk hengkang.

Pena tampaknya akan memiliki peluang yang lebih baik untuk menjadi kiper nomor dua pada musim panas nanti ketika Neto akhirnya benar-benar pergi.

Sumber: Football Espana

4 dari 4 halaman

Posisi Barcelona di La Liga Spanyol Saat Ini

Berita Terkait