BRI Liga 1: Tiga Pemainnya Positif COVID-19, Persebaya Beruntung Bisa Tundukkan PSS

oleh Aditya Wany diperbarui 29 Jan 2022, 21:25 WIB
Liga 1 - Ilustrasi Logo Persebaya Surabaya BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Gianyar - Persebaya Surabaya tetap berhasil memetik kemenangan meski tidak tampil dalam skuad lengkap. Sebab, tiga pemain mereka terkonfirmasi positif COVID-19 sebelum pertandingan, yakni Akbar Firmansyah, Ady Setiawan, dan Reva Ady Utama.

Pihak klub Persebaya Surabaya mengunggah rilis ini beberapa jam sebelum duel kontra PSS Sleman digelar. Itu masih ditambah absennya lima pemain Timnas Indonesia, yaitu Ernando Ari Sutaryadi, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan Marselino Ferdinan.

Advertisement

Tanpa delapan pemain itu, Persebaya tetap memetik poin penuh dalam pekan ke-21 BRI Liga 1 2021/2022. Mereka menang tipis 1-0 atas PSS Sleman lewat gol tunggal Taisei Marukawa di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (29/1/2022) malam.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengakui bahwa timnya menjalani pertandingan yang tidak mudah. Tak banyak pilihan pemain yang dimilikinya demi kembali mendulang poin penuh.

“Pertandingan malam ini adalah pertandingan yang super berat buat kami karena kami kehilangan pemain. Ada lima yang di timnas. Ada tiga yaitu Akbar, Ady, dan Reva positif, sehari sebelum pertandingan. Ada pemain kami yang tidak bisa masuk dalam line up,” ungkap Aji setelah laga.

 

 

2 dari 4 halaman

Komposisi Darurat

Gol pertama Persebaya tersebut lagi-lagi berkat permainan apik dan umpan terukur dari Taisei Marukawa di sisi kanan serangan Persebaya. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Absennya para pemain itu menyisakan banyak lubang dalam skuad inti Persebaya. Ady dan Reva misalnya yang merupakan bek kiri dan kanan inti. Aji kemudian menampilkan Arizky Wahyu dan Franc Rikhart Sokoy sebagai pengganti.

“Ini tadi kami menggunakan komposisi darurat, seperti Arizky yang belum pernah main. Alhamdulillah, penampilan pertamanya tampil cukup bagus. Lalu, saya masukkan Koko Ari dan hasilnya juga sempurna,” ucap Aji.

Lubang di lini tengah juga tak kalah memusingkan. Aji sampai menurunkan winger Bruno Moreira sebagai gelandang serang. Dia kemudian menarik Arsenio Valpoort yang masih tampil buruk dan mengganti dengan Dicky Kurniawan sebagai laga debutnya.

“Kami memang sudah merencanakan persiapan sebelumnya ketika saya menempatkan Samsul di belakang striker. Kalau seandainya Valpoort diganti, kami mendorong Samsul ke depan. Dicky juga main bagus,” ujar Aji.

“Menurut saya, pemain muda ini punya masa depan. Saya tahu dia sedikit gugup karena ini pertandingan penting dan kami dalam komposisi tidak lengkap,” imbuh pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.

3 dari 4 halaman

Tampil Maksimal

5 Momen Persahabatan Alie Sesay dan Taisei Marukawa, Pemain Asing Persebaya (sumber: Instagram/officialpersebaya)

Selain debut Arizky dan Dicky, laga ini juga menjadi penampilan pertama bek Koko Ari Araya di musim BRI Liga 1. Nama satu ini sudah masuk tim sejak 2019, tapi mengawal cedera di awal musim ini dan akhirnya dia bisa kembali ke lapangan di pertandingan ini.

“Koko juga, meski tidak lama main, penampilannya sangat bagus. Terbukti, ada beberapa momen yang berhasil dilakukannya mulai dari overlap sampai melakukan pressing. Saya senang melihat penampilan anak-anak ini,” tutur Aji.

Kondisi darurat ini cukup memusingkan Aji. Tapi, dia mendapat berkah karena bisa memberi menit bermain untuk pemain-pemain muda yang selama ini jadi penghangat bangku cadangan. Tiga nama itu pun mampu beradaptasi dengan permainan tim.

Beruntung buat Persebaya masih tetap bisa meraih poin laga ini. Tambahan tiga angka menempatkan Bajul Ijo untuk sementara menghuni peringkat ketiga klasemen sementara dengan 42 poin.

4 dari 4 halaman

Lihat Posisi Persebaya di BRI Liga 1

Berita Terkait