BRI Liga 1: Pelatih Madura United Akui Beto Goncalves Legenda Sepak Bola Indonesia

oleh Aditya Wany diperbarui 31 Jan 2022, 09:15 WIB
Striker Madura United, Beto Goncalves, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persela Lamongan dalam laga pekan pertama Shopee Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (17/5/2019). Madura United menang 5-1 atas Persela dalam laga itu. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Denpasar - Striker Madura United, Alberto ‘Beto’ Goncalves masih belum kehilangan ketajamannya meski kini sudah berusia 41 tahun. Dia masih mampu membobol gawang lawan dalam persaingan BRI Liga 1 2021/2022 bersama Laskar Sape Kerap.

Terbaru, Beto Goncalves membantu Madura United menang 2-1 atas PSIS Semarang dalam pekan ke-21, Jumat (28/1/2022). Dia menyumbang satu gol dalam pertandingan tersebut.

Advertisement

Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, tidak segan melontarkan pujian kepada striker naturalisasi berdarah Brasil itu. Dia melabeli Beto Goncalves sebagai legenda dalam sejarah sepak bola Indonesia.

“Beto adalah pemain legenda di sepak bola Indonesia. Dia sudah beberapa kali juara dan main di Timnas Indonesia. Kita tahu siapa Beto, masyarakat Indonesia juga tahu,” ungkap pelatih yang juga berasal dari Brasil itu.

Pemilik nama lengkap Alberto Goncalves da Costa itu tercatat sudah berkarier di Indonesia sejak 2008 hingga sekarang. Kendati usianya sudah 41 tahun, Beto Goncalves tetap eksis dan menjadi striker ganas di depan gawang lawan.

 

2 dari 4 halaman

Mental Juara

Aksi striker Madura United, Beto Goncalves, dalam laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, Selasa (28/5/2019). (Bola.com/Aditya Wany)

Bomber kelahiran Brasil itu sudah beberapa kali membawa klub Indonesia meraih gelar juara. Terakhir, dia membawa Persis Solo menjadi juara Liga 2 2021 yang sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.

Jangan lupakan catatan individunya dalam meraih gelar pencetak gol terbanyak. Di antaranya adalah Piala Indonesia 2007 (6 gol), Inter Island Cup 2011 (5 gol), Indonesia Super League (ISL) 2011-2012 (25 gol), dan Piala Gubernur Kaltim 2016 (5 gol).

Selanjutnya, dia menjadi top scorer di Piala Bhayangkara 2016 (3 gol), Torabika Soccer Championship 2016 (25 gol), Piala Gubernur Kaltim 2018 (4 gol), dan terakhir Liga 2 2021 (11 gol).

Bersama Madura United, Beto tercatat telah mencetak sebanyak 29 gol dalam berbagai kompetisi. Sebanyak 21 gol di antaranya tercipta saat dirinya tampil di Liga 1 2019.

3 dari 4 halaman

Penuh Pengalaman

Striker Madura United, Beto Goncalves (kanan) menggiring bola saat melawan Persebaya Surabaya dalam laga matchday ke-2 Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (28/3/2021). Madura United kalah 1-2 dari Persebaya. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Beto Goncalves sebenarnya masih masuk skuad Madura United di BRI Liga 1 2021/2022. Tapi, dia dipinjamkan ke Persis Solo yang berlaga di Liga 2 2021. Kini, kompetisi kasta kedua sudah rampung dan dia kembali.

“Dia punya respons bagus untuk apapun yang saya minta di lapangan. Tim-tim lawan sudah tahu kualitas dia, pasti mewaspadai permainan dia. Kami harus memakai kesempatan ini,” ujar Fabio Lefundes.

“Kalau Beto ada di pertandingan, kami bisa melakukan strategi yang membuat dia berpartisipasi dan membawa tim menang. Setiap pertandingan pasti ada strategi baru dan kami mencoba terus yang terbaik untuk Madura,” imbuh pelatih berusia 49 tahun itu.

Beto sendiri sudah tampil dalam empat laga BRI Liga 1 bersama Madura United. Satu gol ke gawang PSIS Semarang jadi yang pertama dicetaknya untuk Laskar Sape Kerap setelah menjuarai Liga 2 2021 bersama Persis Solo.

4 dari 4 halaman

Tengok Peringkat Madura United di BRI Liga 1

Berita Terkait