Claudio Ranieri. Pelatih asal Italia ini dipecat Watford pada 24 Januari 2022 usai menderita kekalahan dalam laga terakhirnya bersama The Hornets tiga hari sebelumnya. Watford kalah 0-3 dari Norwich, 21 Januari 2022 saat usianya menginjak 70 tahun dan 93 hari. (AFP/Adrian Dennis)
Neil Warnock. Pelatih asal Inggris ini menjalani laga terakhir bersama Cardiff City di Premier League Liga Inggris saat menghadapi MU, 12 Mei 2019 kala berusia 70 tahun dan 162 hari dengan hasil akhir menang 2-0. Setelah itu ia membesut Middlesbrough di Championship. (AFP/Ian Kington)
Alex Ferguson. Pelatih tersukses di Liga Inggris asal Skotlandia ini menjalani laga terakhir bersama Manchester United saat berusia 71 tahun dan 139 hari pada 19 Mei 2013 saat menghadapi West Bromwich Albion. Hasil akhir MU bermain imbang 5-5. (AFP/Adrian Dennis)
Bobby Robson. Pelatih asal Inggris yang meninggal pada 31 Juli 2019 ini terakhir menjadi pelatih bersama Newcastle United. Laga terakhirnya terjadi kala berusia 71 tahun dan 190 hari saat melawan Aston Villa, 28 Agustus 2004 dengan hasil kalah 2-4. (AFP/Blades Sports Photography/Martyn Harrison)
Roy Hodgson. Pelatih asal Inggris yang baru ditunjuk Watford menggantikan Claudio Ranieri ini segera memperbarui rekor sebagai pelatih tertua di Liga Inggris yang masih dipegangnya. Terakhir, ia membesut Crystal Palace saat berusia 73 tahun dan 287 hari (23/5/2021). (AP/Pool/Facundo Arrizabalaga)
Ia akan memperbarui rekornya saat resmi membesut Watford dalam laga melawan tuan rumah Burnley, 6 Februari 2022 mendatang. Saat itu usianya akan menginjak 74 tahun dan 180 hari. (AFP/Pool/Facundo Arrizabalaga)