Bola.com, Jakarta - Mees Hilgers masuk tim terbaik Eredivisie atau kasta teratas Liga Belanda untuk Januari 2022. Bagaimana jadinya jika bek FC Twente itu masih menunggu panggilan Timnas Belanda ketimbang Timnas Indonesia?
Mees Hilgers terpilih sebagai Team of the Month Eredivisie 2022 berkat performa impresifnya bersama FC Twente sepanjang bulan ini.
Bek berusia 20 tahun itu bermain penuh dan mengantar FC Twente menyapu bersih dua pertandingan pada Januari 2022 dengan mengalahkan SC Heerenveen 2-0 dan Willem II 1-0.
Di musim ini, Hilgers telah bermain 18 kali dari 20 partai FC Twente di Eredivisie, dengan 16 di antaranya menjadi starter.
Hilgers tengah dalam pantauan PSSI untuk dinaturalisasi setelah namanya disodorkan oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Hilgers lahir di Amersfoot, Belanda pada 13 Mei 2001. Namun, darah Indonesia dikabarkan kental mengalir di tubuhnya sebab ibunya disebut berasal dari Manado, Sulawesi Utara.
Mees Hilgers telah menimba ilmu di FC Twente sejak 2011 dan dipromosikan ke tim utama pada 2020. Palang pintu bernomor punggung 35 itu belum bermain untuk Belanda level junior maupun senior.
Andai terus-terusan bermain menjanjikan, bukan tidak mungkin Hilges tinggal menunggu waktu untuk mendapatkan panggilan dari Belanda.
"Jika dia pilih Belanda, seharusnya kita bisa legawa. Harus bangga. Iya kan? Itu kan buat karier dia. Harus kita akui," kata anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani kepada Bola.com.
"Tapi, kalau nanti pilihannya jatuh kepada Timnas Indonesia. Kita harus menjaga itu, menjaga kepercayaannya yang diberikan kepada kita," imbuh Hasani.
Masih Menantikan Dokumen Mees Hilgers
Selain Mees Hilgers, Shin Tae-yong juga menginginkan tiga pemain keturunan di Eropa lainnya untuk dinaturalisasi. Ketiganya adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Ragnar Oratmangoen.
Sejauh ini, baru Sandy dan Jordi yang telah menyerahkan berkas bukti keturunan secara lengkap ke PSSI dan juga sudah dikirimkan ke Menpora, Zainudin Amali.
"Untuk Hilgers dan Oratmangoen, janji agennya bakal mengirimkan dokumen pada Februari 2022," imbuh Hasani.
"Sementara dokumen Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah dikirim dari agen di Eropa kepada PSSI dan saat ini sedang diproses tim legal. Mudah-mudahan minggu depan sudah ada kabar, apakah dokumennya sudah komplet atau masih perlu tambahan," tuturnya.
Lebih Merasa sebagai Orang Indonesia daripada Belanda
Hilgers baru saja melakukan wawancara dengan ESPN Belanda. Pemuda kelahiran Amersfoort itu ditanya mengenai kemungkinan membela Timnas Indonesia. Dia juga disinggung perihal pengikut media sosialnya.
Hilgers blak-blakan lebih merasa sebagai orang Indonesia alih-alih Belanda yang merupakan tanah kelahirannya.
"Saya merasa lebih seperti Indonesia karena setengah keluarga saya berasal dari Indonesia," imbuh Hilgers.
"Namun, saya masih bermain untuk FC Twente. Saya fokus kepada itu. Saya hanya mengikuti arus. Sebab jika di sini, saya hanyalah seorang Hilgers."
"Tetapi, jika saya tiba di bandara sana, di Indonesia, mungkin saya akan sibuk," tutur bek berpostur 183 cm tersebut.
Baca Juga
Dapat Hate Comment karena Absen Bela Timnas Indonesia, Mees Hilgers Santai: Enggak Dimasukkan ke Hati dan Siap Bela Garuda hingga Pensiun
Mees Hilgers Buka Suara Soal Cedera: 5 Minggu Menahan Sakit, Harus Fisioterapi Seminggu Penuh
Proses Kevin Diks Memperkuat Timnas Indonesia Ngebut, Rekor Masih Dipegang Mees Hilgers dan Eliano Reijnders