Pablo Zabaleta. Bek kanan berusia 37 tahun yang telah pensiun di West Ham United pada Oktober 2020 ini total 9 musim memperkuat Manchester City, mulai 2008/2009 hingga 2016/2017. Total tampil dalam 333 laga, ia mampu mencetak 12 gol dan 27 assist. (AFP/Paul Ellis)
Carlos Tevez. Striker berusia 37 tahun yang kini berstatus tanpa klub ini terakhir memperkuat Boca Juniors mulai 2017/2018 hingga 2020/2021. Total 4 musim memperkuat Manchester City mulai 2009/2010 hingga 2012/2013, ia tampil dalam 148 laga dengan mencetak 73 gol dan 35 assist. (AFP/Ian Kington)
Sergio Aguero. Striker berusia 33 tahun yang telah memutuskan pensiun di Barcelona pada akhir 2021 karena masalah kesehatan ini total 10 musim berseragam Manchester City, mulai 2011/2012 hingga 2020/2021. Total 260 gol dan 73 assist dicetaknya dari 390 laga. (AFP/Oli Scarff)
Nicolas Otamendi. Bek tengah berusia 33 tahun yang kini menjalani musim kedua bersama Benfica ini total 5 musim memperkuat Manchester City, mulai 2015/2016 hingga 2019/2020. Total tampil dalam 210 laga, ia mampu mencetak 11 gol dan 4 assist. (AFP/Oli Scarff)
Julian Alvarez. Striker berusia 22 tahun ini baru saja didapatkan Manchester City dari River Plate di bursa transfer musim dingin 2021/2022 dengan nilai 17 juta euro. Pemain yang diplot sebagai penerus Sergio Aguero ini masih akan memperkuat River Plate hingga akhir musim. (AFP/Alejandro Pagni)