Setelah pensiun, Frank Lampard beralih meneruskan profesinya sebagai seorang manajer di Derby County. Ditugaskan untuk promosi ke Liga Premier, ia lantas mendatangkan mantan rekan setimnya di Chelsea, Ashley Cole sebagai agen bebas pada Januari 2019. (AFP/Paul Ellis)
Xavi Hernandez ditunjuk untuk memperbaiki performa Barcelona menggantikan Ronald Koeman. Karena tak terlalu senang dengan personel yang dimiliki, Xavi akhirnya merekrut rekan setim andalannya yaitu Dani Alves. Sejauh ini, Alves telah menyumbang dua assist dalam empat penampilannya. (AFP/Lluis Gene)
AS Monaco menawarkan pekerjaan sebagai manajernya pada Thierry Henry pada Oktober 2018 usai tampil apik saat menjadi asisten pelatih Timnas Belgia. Meski hanya bertahan tiga bulan, Henry mampu mendatangkan rekan setim faforitnya saat berseragam di Arsenal, yaitu Cesc Fabregas. (AFP/Glyn Kirk)
Cristiano Ronaldo memberikan kejuatan besar pada musim ini dengan kembali ke mantan klubnya, Manchester United. Selain itu, CR7 juga bermain di bawah rekan setimnya dahulu, Ole Gunnar Solskjaer. Sayang, banyaknya hasil buruk, memaksa Solskjaer angkat kaki dari kursi kepelatihan MU. (AFP/Paul Ellis)