Wahai Bek Sayap MU, Catat Nih Permintaan Khusus Ralf Rangnick

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 04 Feb 2022, 17:15 WIB
Dalam laga perdananya, Ralf Rangnick tidak terlalu membuat perubahan besar dari susunan pemain yang dibuat oleh pelatih sebelumnya, Michael Carrick. (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Jakarta - Manchester United akan menghadapi Middlesbrough pada babak keempat Piala FA di Stadion Old Trafford, Sabtu (5/2/2022) dini hari WIB. Manajer MU, Ralf Rangnick, mengirimkan instruksi khusus kepada para bek sayapnya jelang laga tersebut. 

MU sangat difavoritkan bisa memenangi laga kontra Middlesbrough ini. Ralf Rangnick kemungkinan besar akan memainkan duet full-back Aaron Wan-Bissaka di sisi kanan dan Luke Shaw di sisi kiri.

Advertisement

Selain Wan-Bissaka dan Shaw, Rangnick sejak tiba di Manchester United juga kerap menurunkan Diogo Dalot dan Alex Telles di pos full-back. Rangnick mengajukan permintaan khusus untuk mereka.

“Mereka harus menjadi keduanya. Mereka harus menjadi bek dan pada saat yang sama memberikan masukan sebanyak mungkin ketika kami menguasai bola," ujar Rangnick seperti dikutip Manchester Evening News, Jumat (4/2/2022). 

"Mereka harus menjadi bek sayap ofensif, bek ofensif dan saya pikir di beberapa minggu terakhir kami telah meningkat di area itu," tambah manajer MU asal Jerman itu.

 

2 dari 3 halaman

Untuk Bongkar Pertahanan Middlesbrough

Luke Shaw - Performa bek kiri asal Inggris ini menurun drastis dibandingkan musim lalu. Shaw terlihat sangat mengecewakan dan banyak melakukan kesalahan pada paruh pertama musim ini. (AFP/Glyn Kirk/pool)

Rangnick mengaku merasa perlu meminta bek sayapnya bermain apik baik ketika bertahan maupun menyerang karena akan sangat berguna untuk membongkar pertahanan Middlesbrough.

"Ini juga akan menjadi posisi penting untuk pertandingan karena Middlesbrough akan bermain dengan lima bek dengan bek sayap yang sangat ofensif. Akan sangat penting untuk bermain secara taktis ke level tinggi," tutur Rangnick.

"Terkait bek sayap kami, seperti yang saya katakan, saya senang dengan perkembangan yang telah dilakukan semua pemain itu. Inilah yang ingin saya lihat, bek sayap ofensif bermain hampir seperti sayap dan pada saat yang sama menjadi bek modern memenangkan duel satu lawan satu dan berpindah sisi dari satu sisi ke sisi lain saat kita harus melewatinya." jelasnya.

 

3 dari 3 halaman

Pemain Middlesbrough Dilarang Minta Tukar Jersey ke Ronaldo

Striker Manchester United Cristiano Ronaldo kecewa setelah kehilangan peluang mencetak gol ke gawang Burnley pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Jumat (31/12/2021) dini hari WIB. (Oli SCARFF / AFP)

Sementara itu, Manajer Middlesbrough, Chris Wilder melarang pemainnya bertukar jersey dengan Cristiano Ronaldo dan bintang Manchester United (MU) lainnya.

Kedua tim akan bersua di putaran keempat Piala FA di Old Trafford, Sabtu (5/2/2022). Wilder ingin para pemain fokus melawan tim asuhan Ralf Rangnick. Dia mengatakan tim tidak sedang dalam acara tur Old Trafford.

“Kami sadar mereka punya pemain top, akan ada De Gea, Varane, Harry Maguire di line-up. Jangan terlena!" tegas Wilder via Mirror.

“Mereka memiliki beberapa individu luar biasa yang dapat menyakiti Anda, dan melukai tim di seluruh Eropa dan Premier League. Tapi itu bukan pemandangan bagi para pemain kami. Ini bukan situasi untuk bertukar jersey," katanya.

Wilder mengantarkan Sheffield United menang atas MU di Old Trafford pada Januari tahun lalu dan mencoba untuk mengulanginya bersama Middlesbrough.

"Kami tidak akan bingung meladeni mereka," katanya.

Sumber: Mirror

Berita Terkait