Liga Inggris: Mulai Gerilya Cari Pengganti Cristiano Ronaldo, MU Bidik Pemain Biasa Saja

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 06 Feb 2022, 11:15 WIB
Alexander Isak. Striker Swedia berusia 21 tahun ini baru membuat 1 assist di fase grup saat melawan Polandia. Namun kecepatan dan kelincahannya berkali-kali merepotkan para lawan di fase grup. Saat laga perdana melawan Spanyol ia terpilih menjadi Star of the Match. (Foto: AP/Pool/Anatoly Maltsev)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) dilaporkan telah mengidentifikasi Alexander Isak dari Real Sociedad sebagai pengganti yang ideal untuk Cristiano Ronaldo.

Ronaldo terikat dengan Setan Merah hingga 2023, tetapi ada rumor bahwa penyerang dapat pergi lebih awal dari yang direncanakan karena musim yang kurang memuaskan di MU.

Advertisement

MU memang memiliki opsi untuk mengaktifkan perpanjangan 12 bulan untuk Ronaldo, tetapi mereka juga mulai merencanakan hidup tanpa pemenang Ballon d'Or lima kali itu.

Menurut Mirror, Minggu (6/2/2022), MU sudah membuat rencana untuk kemungkinan kepergian Ronaldo pada musim panas. Isak masuk daftar bidikan.

Pemain asal Swedia itu memicu spekulasi bergabung dengan Arsenal setelah difoto di London, tetapi ia tetap di Sociedad setelah jendela transfer ditutup. Laporan tersebut menambahkan, Isak juga menarik perhatian dari Chelsea.

Pemain berusia 22 tahun itu hanya mencatatkan empat gol dalam 18 penampilan La Liga musim ini dan dilaporkan memiliki klausul pelepasan 75 juta poundsterling. Kontraknya akan berakhir pada 2026.

2 dari 4 halaman

Hasil Minor

Manchester United berbalik unggul di awal babak kedua. Pada menit ke-52 Cristiano Ronaldo mencetak gol kedua Setan Merah usai memaksimalkan umpan yang dilepaskan Marcus Rashford. (AP/Dave Thompson)

Ronaldo dikaitkan dengan pintu keluar MU menyusul performa tim yang buruk. Terbaru, MU tersingkir dari Piala FA oleh Middlesbrough.

Hasil minor itu membuat Manchester United harus mengubur impian meraih trofi Piala FA. Terakhir kali MU menjadi juara di turnamen tertua di dunia tersebut adalah pada musim 2015/2016.

Selain itu, kekalahan tersebut menjadi kado tak menyenangkan untuk Cristiano Ronaldo. Pasalnya, Ronaldo merayakan ulang tahunnya yang ke-37 pada 5 Februari 2022.

CR7 juga tampil kurang oke dalam duel tersebut. Berdasarkan statistik yang dicatat Squawka, Cristiano Ronaldo melepaskan 10 tembakan tanpa ada satu pun yang berbuah menjadi gol.

3 dari 4 halaman

Rujuk dengan Real Madrid?

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane bersama Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai mengalahkan Juventus pada laga final Liga Champions di Stadion Millennium, Cardiff, Sabtu (3/06/2017). Real Madrid menang 4-1. (AFP/Ben Stansall)

Cristiano Ronaldo dikabarkan El Nacional tengah mempertimbangkan untuk angkat kaki dari Manchester United. Kapten Timnas Portugal itu juga berencana untuk kembali ke pelukan Real Madrid.

Ronaldo bisa cabut lebih cepat dari Old Trafford. Itu bisa terjadi jika MU tak mendapat tiket ke Liga Champions pada musim 2022/2023.

Cristiano Ronaldo pun disebut sudah membuat langkah antisipasi jika memang Manchester United nanti gagal mendapat tiket ke Liga Champions. Dia meminta agennya, yakni Jorge Mendes untuk mencarikan klub yang siap menampungnya pada musim panas 2022.

 

Sumber: Mirror, El Nacional

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait