Bola.com, Jakarta Senegal menjuarai Piala Afrika 2021 dengan menumbangkan Mesir lewat adu penalti 4-3 (0-0) di Paul Biya Stadium, Olembe, Kamerun, Senin (07/02/2022) dini hari WIB. Aliou Cisse turut mengomentari kemenangan perdana Senegal.
Ia menyebut jika kemenangan perdana yang diraih oleh Senegal dalam gelaran Piala Afrika 2021 ditujukan untuk rakyat.
“Kemenangan ini untuk rakyat Senegal. Ya, kemenangan ini untuk rakyat Senegal.” Ujarnya dalam konferensi pers.
Meskipun bermain imbang dan berakhir penalti, Aliou Cisse juga menyebutkan jika Senegal berhasil memenangkan pertandingan mental melawan Mesir.
“Ini perjalanan panjang dan rumit, tapi kami tidak pernah menyerah. Tadi juga merupakan pertandingan sengit. Kami memiliki momen baik di babak awal. Kami juga mendapatkan penalti namun, kami melewatkan hal itu. Sayangnya, kami tidak tahu bagaimana cara mengubah situasi setelah itu. Lalu pertandingan kembali berjalan seimbang di babak kedua. Saya pikir benar-benar membuktikan pertarungan mental kami.” Ujar Aliou Cisse.
Tentu, kemenangan Senegal di gelaran Piala Afrika 2021 ini menjadi sejarah penting untuk Aliou Cisse dan rakyat Senegal. Pasalnya ini merupakan kemenangan perdana untuk Senegal.