Prediksi Susunan Pemain Laga Seru Perempat Final Coppa Italia, AC Milan Vs Lazio: Ibrahimovic Dipastikan Absen

oleh Hendry Wibowo diperbarui 09 Feb 2022, 20:00 WIB
AC Milan berhasil mengalahkan Inter Milan 2-1 dalam Derby della Madonnina di Liga Italia, Sabtu (5/2/2022). Sempat tertinggal 0-1, AC Milan comeback dan memukul balik Inter 2-1 melalui dua gol Olivier Giroud yang menjalani debutnya di derby kota Milan tersebut. (AP/Antonio Calanni)

Bola.com, Jakarta - AC Milan dipastikan tanpa Zlatan Ibrahimovic saat menghadapi Lazio pada partai perempat final Coppa Italia 2021/2022 hari Kamis (10/02/2022) dini hari WIB.

Bersama Fikayo Tomori dan Ante Rebic, Zlatan Ibrahimovic masuk daftar pemain AC Milan yang dibebat cedera.

Advertisement

Namun meskipun tanpa Zlatan Ibrahimovic, pelatih AC Milan, Stefano Pioli tidak perlu khawatir. Karena sosok Olivier Giroud sedang on fire.

Eks striker Chelsea itu diliputi rasa percaya diri tinggi usai mencetak dua gol untuk kemenangan AC Milan saat bertemu Inter Milan pada laga Derby della Madonnina di Liga Italia.

Alhasil dipastikan Giroud akan menjadi ujung tombak andalan dalam formasi 4-2-3-1. Dia akan disokong Junior Messias, Diaz, dan Rafael Leao.

2 dari 2 halaman

Perkiraan Formasi

Olivier Giroud. Striker berusia 34 tahun yang baru saja didatangkan AC Milan dari Chelsea ini telah mencetak 2 gol. Kedua gol dicetak pada pekan kedua saat menang 4-1 atas tim tamu Cagliari. (Foto: AP/Luca Bruno)

Lazio sendiri tidak akan turun dengan 100 persen kekuatan. Palang pintu andalan, Francesco Acerbi dipastikan absen akibat cedera.

Namun bertemu AC Milan, Lazio punya senjata bernama Ciro Immobile. Pasalnya ia sudah membukukan lima gol pada lima laga terakhir pertemuan kontra AC Milan di semua kompetisi.

Yuk scroll ke bawah untuk melihat perkiraan formasi:

  • AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kalulu, Romagnoli, Hernandez; Tonali, Kessie; Messias, Diaz, Leao; Giroud.
  • Pelatih: Stefano Pioli.
  • Lazio (4-3-3): Reina; Hysaj, Luiz Felipe, Patric, Marusic; Milinkovic-Savic, Leiva, Luis Alberto; Felipe Anderson, Immobile, Zaccagni.
  • Pelatih: Maurizio Sarri.

Berita Terkait