Liga Spanyol: Bomber Barcelona Buka Kans Berkarier di Italia, Ikuti Jejak Diego Maradona

oleh Aryo Atmaja diperbarui 14 Feb 2022, 20:45 WIB
Memphis Depay - Bomber Barcelona ini merupakan pesepakbola yang sangat memperhatikan penampilannya. Selain sering pamer skill ia juga kerap narsis dengan mengunggah kegiatan pribadinya di YouTobe. (AFP/Jan Woitas)

Bola.com, Jakarta - Penyerang Barcelona, Memphis Depay dirumorkan siap hengkang dari Catalan musim depan. Masa depannya bersama Blaugrana digosipkan dalam ketidakpastian.

Alhasil Memphis Depay bersiap mencari tim baru musim depan setelah pergi dari Barcelona. Kompetisi Liga Italia Serie A dilaporkan akan menjadi tujuan pemain asal Belanda tersebut.

Advertisement

Depay saat ini berada dalam situasi yang kurang baik. Ia kini tidak lagi masuk dalam pilihan utama pelatih Xavi Hernandez di lini serang Barcelona.

Penyerang Timnas Belanda itu dilaporkan gusar dengan situasi ini. Ia dilaporkan ingin cabut dari Barcelona di musim panas nanti.

Dilansir Calciomercato, Memphis Depay akan pindah ke Italia di musim panas nanti. Pasalnya sudah ada klub Serie A yang dilaporkan menginginkan jasanya.

 

 

2 dari 4 halaman

Gabung Napoli

Memphis Depay - Bomber asal Belanda ini merupakan senjata baru Barcelona setelah kepergian Lionel Messi ke PSG. Selain ganas di depan gawang lawan, mantan pemain Lyon itu juga kreator serangan serta pengumpan handal yang perlu diwaspadai Bayern Munchen. (Foto:AFP/Pau Barrena)

Menurut laporan itu, Depay akan cabut ke Naples. Ia bakal bergabung dengan Napoli, sekaligus mengikuti jejak legenda besar Argentina, Diego Armando Maradona.

Karena Napoli juga sedang terancam kekurangan penyerang di musim panas nanti. Karena Lorenzo Insigne bakal cabut ke MLS (Amrika Serikat).

Itulah mengapa I Partenopei membidik Depay. Mereka yakin sang winger bisa menjadi sosok yang tepat untuk skuat mereka.

3 dari 4 halaman

Mulai Negosiasi

Usai itu, gantian Athletic Bilbao yang memiliki beberapa peluang, namun masih belum membuahkan gol. Barcelona kembali mendapat peluang pada menit ke-21 melaui tendangan bebas Memphis Depay. Sayang, tendangannya masih bisa diamankan kiper Athletic Bilbao. (Foto: AP/Alvaro Barrientos)

Menurut laporan yang sama, Napoli sudah tancap gas untuk merekrut Depay. Mereka mulai menjalin komunikasi dengan Barcelona.

Pihak Barca dikabarkan tidak keberatan melepas Depay. Karena mereka sudah tidak lagi membutuhkan jasanya.

Jadi sekarang tinggal bagaimana Depay bisa menyepakati kontrak di Napoli. Pasalnya sang penyerang punya gaji yang cukup tinggi, sehingga ia harus siap berkompromi terkait nilai kontraknya.

Musim ini Depay memang tidak maksimal karena cedera. Namun ia punya catatan gol yang apik. Ia berhasil menyumbangkan delapan gol dan dua assist bagi Las Azulgrana pada musim ini.

Sumber: Calciomercato

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 14/2/2022)

4 dari 4 halaman

Posisi Barcelona di La Liga Saat Ini

Berita Terkait