Bola.com, Jakarta - Program naturalisasi kembali digaungkan PSSI dalam beberapa bulan terakhir. Alasannya karena merupakan permintaan secara langsung dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Beberapa nama disodorkan Shin Tae-yong untuk bisa dinaturalisasi demi kebutuhan Timnas Indonesia. Namun, sampai saat ini baru dua nama yang prosesnya sudah berjalan.
Mereka adalah Shandy Walsh dan Jordi Amat. Keduanya merupakan pemain yang punya garis keturunan Indonesia sehingga menjadi prioritas oleh Shin Tae-yong.
Program naturalisasi di Indonesia memang sudah berjalan sejak lama. Sejauh ini ada 35 pemain yang sudah berganti kewarganegaraan menjadi Indonesia.
Namun, hanya sedikit pemain yang mampu memberikan sumbangsih nyata di Timnas Indonesia. Kemenpora dan PSSI tak ingin masalah seperti itu terulang sehingga lebih selektif lagi dalam menaturalisasi pemain.
Bola.com mencatat ada lima pemain naturalisasi yang nyatanya punya sumbangsih besar di Timnas Indonesia. Tolok ukurnya adalah jumlah penampilan bersama skuad Merah Putih. Siapa saja?
Baca Juga
Duel Pelatih Persebaya Vs Persija di BRI Liga 1: Paul Munster Pengalaman, Carlos Pena Memesona
Adu Gemerlap Pemain Asing Persebaya Vs Persija di BRI Liga 1: Mewah! Panas di Tengah dan Depan
Sempat Diragukan, Lalu Bisa Kandaskan Arab Saudi: Yuk Bedah Taktik Timnas Indonesia, Kuncinya Perubahan Lini Depan