Gol pertama tercipta ketika laga baru berjalan 15 menit. Wasit memberikan hadiah penalti usai Stuart Dallas melakukan handsball di kotak terlarang. Mohamed Salah yang ditunjuk sebagai eksekutor melaksanakan tugasnya dengan baik. (AFP/Lindsey Parnaby)
Pada menit ke-30, Joel Matip berhasil menggandakan keunggulan Liverpool usai memanfaatkan umpan Mohamed Salah. (AFP/Lindsey Parnaby)
Liverpool lagi-lagi mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-33. Ayling terbukti lewat VAR menarik Sadio Mane yang sedang berlari menerobos kotak penalti. Salah kembali ditunjuk sebagai algojo dan menghasilkan gol ketiga Liverpool. The Reds unggul 3-0 hingga waktu turun minum. (AP/Jon Super)
Mo Salah mengincar hat-trick di laga tersebut. Pada menit ke-59, penyerang asal Mesir tersebut melakukan tusukan ke kotak penalti sebelum melepaskan tembakan melengkung. Sayang bola bisa dihentikan oleh Illan Meslier. (AFP/Lindsey Parnaby)
Gol keempat Liverpool akhirnya tiba pada menit ke-80 lewat Sadio Mane. Pemegang gelar juara Piala Afrika 2021 tersebut sukses memanfaatkan asis dari Jordan Henderson. (AP/Jon Super)
Seolah tak ada ampun, Liverpool menambah dua gol di masa injury time lewat Mane dan Virgil van Dijk. The Reds menang telak dengan skor 6-0 yang membuatnya kian dekat dengan pemuncak klasemen saat ini, Manchester City. (AP/Jon Super)