VIDEO: Ricardo Kaka dan 4 Pemain Hebat yang Dilatih Carlo Ancelotti

oleh Abdul Aziz diperbarui 24 Feb 2022, 18:47 WIB

Bola.com, Jakarta Carlo Ancelotti dikenal sebagai pelatih sepak bola yang sangat sukses. Dia telah menekuni karier sebagai juru taktik selama hampir 27 tahun. Sebagai pelatih yang sudah cukup lama berkecimpung dalam dunia kepelatihan, Ancelotti tentu telah bekerja dengan banyak pemain hebat. Salah satu pemain hebat yang pernah dilatih Ancelotti ialah Ricardo Kaka.

Dalam sepanjang kariernya, Ancelotti telah menangani klub-klub papan atas Eropa. Saat ini pelatih asal Italia tersebut sedang menukangi Real Madrid.

Advertisement

Rentetan trofi juga sukses dipersembahkan kepada klub yang dilatihnya. Mulai dari Serie A, Bundesliga, Premier League, hingga tiga trofi Liga Champions.

Carlo Ancelotti merupakan sosok penting dalam perkembangan karier Kaka. Didatangkan dari Sao Paulo tahun 2013, Kaka kemudian menjelma menjadi bintang besar.

Kaka membuat 270 penampilan di bawah Ancelotti dengan torehan 95 gol dan 84 assist. Dia juga berhasil memenangkan banyak gelar seperti Serie A dan Liga Champions.

Puncaknya, playmaker asal Brasil tersebut mendapat penghargaan Ballon d'Or pada tahun 2007. Kaka akhirnya meninggalkan Milan pada 2009 untuk bergabung dengan Real Madrid.

Namun, selain Ricardo Kaka masih ada beberapa nama pemain hebat lainnya yang pernah merasakan tangan dingin Ancelotti. Berikut empat pemain pemain terbaik yang pernah dilatih Carlo Ancelotti.