Sejak dimulai babak pertama, pertandingan sejatinya berjalan sepadan. Manchester City lebih banyak melakukan penguasaan bola, sedangkan Everton terlihat memainkan strategi bertahan dengan serangan balik berbahaya. (AP/Jon Super)
Salah satu peluang emas Everton terjadi pada menit ke-35. Namun, tembakan yang dilesatkan oleh Richarlison masih bisa ditepis kiper Ederson. Skor kacamata pun bertahan hingga waktu turun minum. (AP/Jon Super)
Manchester City mencoba menambah dominasi di babak kedua. Bahkan, The Cityzens tercatat mampu melakukan penguasaan bola sebanyak 73 persen hingga menit ke-70. Namun, hal tersebut belum membuahkan ancaman berarti ke gawang Everton. (AFP/Oli Scarff)
Barulah pada menit ke-82, gol yang ditunggu-tunggu Manchester City tiba. Memanfaatkan bola liar hasil kemelut di dalam kotak penalti, Phil Foden berhasil menyambutnya dengan sepakan keras. (AFP/Oli Scarff)
Everton gagal menyamakan kedudukan hingga akhir laga. Kekalahan tersebut membuat skuat Frank Lampard terancam masuk ke zona degradasi. The Toffees saat ini berada di peringkat ke-17 dengan raihan 22 poin, atau hanya terpaut satu angka dari Burnley yang menempati urutan ke-18. (AP/Jon Super)