Bola.com, Brussels - Dua calon pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Jordi Amat bernasib sama di Eropa. Keduanya kompak gagal meraih kemenangan.
Sandy Walsh bermain menjadi starter ketika KV Mechelen menghadapi Cercle Brugge dalam pekan ke-29 Belgian First Division A atau kasta teratas Liga Belgia.
Beraksi secara penuh, Sandy Walsh hanya mampu membawa KV Mechelen mengimbangi Cercle Brugge 2-2 di AFAS-Stadion Achter de Kazerne, Sabtu (26/2/2022).
Sementara itu, Jordi Amat kembali berlaga sejak menit awal untuk KAS Eupen di Liga Belgia.
Jordi Amat bermain luar biasa bagi KAS Eupen. Bek berusia 29 tahun itu berlaga full saat menahan imbang pemuncak klasemen sementara, Union SG 0-0 di Stade Joseph Marien, Brussels pada hari yang sama.
Upaya jatuh bangun calon palang pintu naturalisasi Timnas Indonesia ini melawan gempuran Union SG terpaksa berbuah kartu kuning pada menit ke-65.
Sandy Walsh di Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Terpuruk di Zona Bawah
Sandy Walsh bersama KV Mechelen masih bersaing di papan atas Liga Belgia dengan menduduki peringkat kelima berkat raupan 46 poin dari 28 pertandingan.
Adapun, Jordi Amat bersama KAS Eupen masih terpuruk di papan bawah karena menempati posisi ke-15 dari 29 partai dengan perolehan 28 angka.
Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat terus digeber oleh PSSI. Keduanya diharapkan telah dapat membela Timnas Indonesia pada tahun ini.