Liga Spanyol: Barcelona Sabar Menanti Keputusan Cesar Azpilicueta, yang Penting Gratisan

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 02 Mar 2022, 16:15 WIB
Kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, menyayangkan kekalahan 0-1 yang dialami timnya dari Manchester City pada laga Premier League 2021/2022. (AFP/Ben Stansall)

Bola.com, Barcelona - Barcelona dikabarkan siap untuk tetap bersabar dalam upaya mereka mengontrak bek Chelsea, Cesar Azpilicueta dengan status bebas transfer.

Kapten legendaris The Blues, yang telah memenangkan setiap trofi klub selama bertugas di Stamford Bridge, saat ini memasuki musim ke-10.

Advertisement

Namun, bek sayap itu hanya memiliki empat bulan tersisa di kontraknya dan Chelsea tampaknya enggan menawarkan pemain berusia 32 tahun itu lebih lama dari 12 bulan.

Menurut ahli transfer Fabrizio Romano via Sports Mole, Rabu (2/3/2022), Barcelona siap memberi pemain Timnas Spanyol itu kontrak dua tahun dengan opsi sepertiga.

Romano menambahkan, Barcelona tidak terburu-buru untuk mendapatkan sang bek. Ia menyebut Barca ingin Azpilicueta merasa nyaman dengan keputusan apa pun mengingat waktu yang dia habiskan bersama keluarganya di Inggris.

Sebelumnya pada Selasa (1/3/2022), Barcelona diklaim berada di ambang penandatanganan rekan setim Azpilicueta, Andreas Christensen, yang juga bebas transfer pada akhir musim.

2 dari 4 halaman

Saling Sikut

Antonio Rudiger dipercaya kembali sebagai bek tengah Chelsea saat ditukangi Thomas Tuchel. Ditempatkan di sisi tengah bagian kiri, Rudiger mampu tampil solid dengan kemampuan tekel dan duel udaranya. Selain itu, ia juga memiliki kemampuan lari yang cepat. (AFP/Glyn Kirk)

Menariknya, Chelsea dan Barcelona terlibat dalam gesekan dalam beberapa bulan terakhir, terutama terkait bursa transfer pemain. 

Barcelona dikabarkan mengincar trisula pertahanan The Blues, yaitu Andreas Christensen, Antonio Rudiger, dan Cesar Azpilicueta. Di sisi lain, Chelsea disebut-sebut pernah berminat membajak Frenkie de Jong, Ronald Araujo, dan Sergino Dest.

Menurut El Nacional, Rabu (19/1/2022), Chelsea memang tertarik memboyong tiga pemain Blaugrana. Namun, kompisisinya berbeda dengan yang disebutkan di awal. 

3 dari 4 halaman

Bidikan Chelsea

Gavi. Gelandang yang baru memasuki musim pertamanya bersama Barcelona telah mencetak 1 gol dan 3 assist di Liga Spanyol musim ini. Gol tersebut dibuat di pekan ke-18, (18/12/2021) ke gawang Elche saat berusia 17 tahun 4 bulan dan 13 hari. Hasil akhir Barcelona menang 3-2. (AFP/Pau Barrena)

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, dikabarkan melirik Frenkie de Jong, Gavi, and Sergino Dest. Tak tanggung-tanggung, The Blues menyiapkan dana 130 juta euro atau setara Rp2,1 triliun untuk mewujudkan transfer ambisius tersebut. 

De Jong masuk dalam daftar transfer beberapa klub besar Eropa. Dia gagal menyuguhkan penampilan memikat di Camp Nou musim ini. Gavi dan Nico Gonzalez mengancam eksistensinya.

Pemain asal Belanda itu disebut-sebut berbanderol sekitar 60 juta euro (Rp977,2 miliar). Saat ini, Chelsea memiliki N'Golo Kante, Jorginho, dan Kovacic untuk dua tempat lini tengah. Tetapi mereka bertiga hampir tidak fit pada saat yang sama, sehingga The Blues membutuhkan jasa De Jong. 

Sumber: Sports Mole

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu