Liga Spanyol: Mantap! Gerard Pique Tembus 600 Pertandingan bersama Barcelona

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 14 Mar 2022, 16:15 WIB
Gerard Pique. Bek tengah Barcelona anggota Akademi La Masia ini memperkuat tim remaja Barcelona mulai 1997-2004. Di musim 2004/2005 ia hijrah ke Manchester United selama 4 musim. Lebih sering menghuni bangku cadangan, ia balik ke Barcelona pada 2008/2009 hingga kini. (AFP/Josep Lago)

Bola.com, Barcelona - Gerard Pique mencatakan pencapaian luar biasa bersama Barcelona pada laga pekan ke-28 La Liga 2021/2022, Senin (14/3/2022). Laga itu menjadi yang ke-600 bagi Pique bersama Barcelona.

Pencapaian itu membuat Gerard Pique menjadi pemain kelima yang punya penampilan terbanyak di Barcelona. Pemain terdekat Pique adalah Sergio Buesquets yang sukses membukukan 667 pertandingan sejauh ini.

Advertisement

Gerard Pique bergabung dengan Barcelona dari Manchester United pada 2008. Sejak saat itu, Pique sudah membantu Barcelona meraih 410 kemenangan, 116 kali imbang, dan 73 kali kalah.

Dalam 600 pertandingan, Pique sudah bermain 387 laga La Liga, 112 laga Liga Champions, dan 65 laga Copa del Rey. Pemain asal Spanyol itu juga membela Barcelona pada 18 laga Piala Super Spanyol, lima laga Piala Dunia Antarklub, dan tiga laga Liga Europa.

Penampilan apik Pique di lini pertahanan juga berbanding lurus dengan prestasi Barcelona. Pique sukses mempersembahkan delapan gelar La Liga, tiga gelar Liga Champions, tujuh gelar Copa del Rey, enam gelar Piala Super Spanyol, dan tiga gelar Piala Dunia Antarklub.

Gerard Pique masih punya banyak kesempatan untuk menambah jumlah penampilan dan trofi untuk Barcelona. Pemain 35 tahun itu saat ini terikat kontrak sampai 30 Juni 2024.

2 dari 3 halaman

Jumlah Penampilan Terbanyak Barcelona

Lionel Messi. Pemain sayap Argentina berusia 34 tahun yang musim ini menjalani lembaran baru bersama PSG setelah 17 musim menjadi bagian Barcelona ini menjadi top skor di Eropa sebanyak 4 kali. Pada 2010 ia mencetak total 60 gol, 2012 (91 gol), 2016 (59 gol) dan 2018 (51 gol). (AFP/Josep Lago)

Lionel Messi: 778 pertandingan (2004-2021)

Xavi Hernandez: 767 pertandingan (1998-2015)

Andres Iniesta: 674 pertandingan (2002-2018)

Sergio Busquets: 667 pertandingan (2008-sekarang)

Gerard Pique: 600 pertandingan (2008-sekarang)

Sumber: Barcelona

3 dari 3 halaman

Simak Posisi Barcelona di La Liga

Berita Terkait