Bola.com, Jakarta - Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, menyebut MotoGP di Indonesia seperti sepak bola di Eropa jelang balapan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Kamis (17/3/2022).
"Negara ini sangat berbeda dari tempat saya tinggal, di sini liar, masih hijau, pokoknya fantastis. Alamnya masih asri dan saya sangat menyukainya. Saya juga senang melihat betapa besarnya rasa cinta orang-orang di sini pada MotoGP. Di sini, MotoGP seperti sepak bola di Eropa. Ini olahraga favorit mereka," ujar Espargaro.
Kakak Pol Espargaro ini juga menyatakan bahwa harusnya MotoGP kembali ke Indonesia sejak lama, karena jumlah fans di sini sangat masif.
"Rasanya aneh kami butuh waktu yang sangat lama untuk kembali ke Indonesia. Pasalnya, saya tahu benar bahwa bagian bumi yang ada di sini benar-benar mendukung kami," tuturnya.
"Jadi, rasanya sangat menyenangkan bisa kembali 25 tahun sejak balapan terakhir di sini. Saya juga tinggal di negara yang sangat dingin, sementara di sini panas. Bedanya jauh sekali. Jujur saja, saya sangat menikmati masa-masa saya di sini tiga pekan lalu saat tes pramusim," lanjut rider berusia 32 tahun ini.
Semua Rider Tahu Balapan di Mandalika Bakal Berat
Aleix Espargaro pun menyatakan bahwa dirinya sangat penasaran pada kondisi Sirkuit Mandalika ketika dilewati dengan motor MotoGP nanti. Apalagi trek ini baru diaspal ulang dari Tikungan 17 sampai Tikungan 5. "Kami tiba di sini dengan rasa penasaran tinggi karena treknya baru, dan cuacanya panas sekali," ungkapnya.
"Semua rider tahu balapan bakal sangat berat, terutama di kelas MotoGP. Pasalnya, motornya sangat panas dalam balapan. Jadi, semuanya bakal menuntut fisik sehingga saya harus membiasakan diri dengan latihan sepeda dalam kondisi panas beberapa hari belakangan. Balapan ini bakal spesial!" pungkas Espargaro.
Seluruh pembalap MotoGP akan menjalani sesi latihan bebas pada Jumat (18/3/2022) dan kualifikasi pada Sabtu (19/3/2022). Balapan selama 27 lap pun akan digelar pada Minggu (20/3/2022). Berikut jadwal lengkap MotoGP Mandalika 2022.
Sumber: Jumpa pers virtual Castrol Indonesia
Disadur dari: Bola.net (Anindhya Danartikanya, published 17/3/2022)
Baca Juga
Kekuatan Duet Pecco Bagnaia dan Marc Marquez di Ducati Hanya Bisa Disamakan Duo Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi
Rookie asal Thailand Ini Ceritakan Sensasi Kali Pertama Coba Motor MotoGP: Seperti Serangan Jantung
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2025: Banyak Perubahan! Marc Marquez ke Ducati Paling Mengejutkan