Bola.com, Kuta - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, merasa takjub dengan dukungan penggemar di Indonesia. Marquez bahkan merasa tampil di MotoGP Mandalikan 2022 seperti balapan di rumah sendiri.
Marc Marquez memang memiliki basis penggemar yang besar di Indonesia. Jumlah itu berkembang karena Marquez berhasil menjadi juara dunia sebanyak delapan kali.
Pria asal Spanyol itu juga dikenal sebagai pembalap yang ramah dan dekat dengan penggemar. Bahkan, Marc Marquez sudah beberapa kali datang ke Indonesia.
Dukungan besar itulah yang membuatnya percaya diri dalam menyambut balapan MotoGP Mandalika 2022. Marquez mengaku sudah tak sabar untuk mengaspal di depan penggemarnya.
"Kami bukan di Spanyol, akan tetapi merasa sangat dekat. Kami merasa seperti balapan di rumah sendiri karena punya banyak penggemar," kata Marquez.
"Saya sangat menantikan balapan pada Minggu. Semoga bisa memberikan hasil yang bagus untuk para penggemar semua," tegas Marc Marquez.
MotoGP Mandalika 2022 menjadi balapan elite tertinggi pertama yang digelar di Indonesia sejak 25 tahun lalu. Terakhir kali, Indonesia pernah menggelar balapan bergengsi adalah pada 1997 di Sirkuit Sentul.
Pengalaman Langka
Marc Marquez juga terkesan dengan adanya parade MotoGP yang digelar pada Rabu (16/3/2022). Marquez menyebut itu sebagai pengalaman langka selama berkali-kali ke Indonesia.
"Tentu saja, itu pertama kalinya saya ke Jakarta dengan suasana seperti itu. Saya terkesan dengan penggemar di Jakarta," ucap Marquez.
"Kami bertemu presiden, cuacanya sangat panas. Akan tetapi, itu menjadi pengalaman menarik yang bisa dirasakan di jalanan Jakarta," ujar Marquez.
Baca Juga