Prediksi Liga Italia Cagliari Vs AC Milan: Garis Finis Semakin Dekat!

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 19 Mar 2022, 06:45 WIB
Serie A - Cagliari Vs AC Milan (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - AC Milan bertandang ke markas tim papan bawah Cagliari pada pekan ke-30 Serie A 2021/2022 di Unipol Domus, Minggu (20/3/2022) 02:45 WIB.

Garis finis sudah semakin dekat. Rossoneri harus terus berlari untuk mengindari kejaran Napoli maupun Inter Milan. Bagi mereka, Cagliari wajib dikalahkan.

Advertisement

Dua tim ini berada dalam situasi yang cukup kontras. Dalam dua laga terakhirnya, Joao Pedro dan kawan-kawan berturut-turut dipukul Lazio 0-3 dan Spezia 0-2. Sementara itu, gol tunggal Olivier Giroud ke gawang Napoli dan gol tunggal Pierre Kalulu ke gawang Empoli memberi pasukan Stefano Pioli tambahan enam poin dari dua laga terakhir mereka.

Milan sudah bisa diperkuat striker veteran Zlatan Ibrahimovic yang telah kembali dari cedera. Dia diturunkan di menit-menit akhir laga kontra Napoli serta Empoli, dan berpeluang tampil sebagai starter saat Milan melawat ke Sardinia.

Terlepas dari seperti apa komposisi yang bakal diturunkan di laga kontra Cagliari nanti, Pioli pasti berharap para pemainnya mampu tampil baik dan membawa AC Milan mengamankan tiga poin.

2 dari 5 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Permainan tak banyak berubah di babak kedua. Keunggulan 4-1 AC Milan bertahan hingga pertandingan usai. Hasil tersebut membuat Rossoneri menempati urutan keempat klasemen sementara Liga Italia musim 2021/2022. (Foto: AP/Luca Bruno)
  • Cagliari (3-4-2-1): Cragno; Goldaniga, Lovato, Altare; Bellanova, Marin, Grassi, Dalbert; Baselli, Joao Pedro; Pavoletti.
  • Pelatih: Walter Mazzarri.
  • Info skuad: Rog (cedera), Walukiewicz (cedera), Strootman (cedera), Nandez (meragukan).
  • AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Tomori, Kalulu, Theo Hernandez; Bennacer, Kessie; Messias, Diaz, Leao; Ibrahimovic.
  • Pelatih: Stefano Pioli.
  • Info skuad: Kjaer (cedera), Tonali (meragukan), Bakayoko (meragukan).
3 dari 5 halaman

Data dan Fakta

Olivier Giroud. Striker berusia 34 tahun yang baru saja didatangkan AC Milan dari Chelsea ini telah mencetak 2 gol. Kedua gol dicetak pada pekan kedua saat menang 4-1 atas tim tamu Cagliari. (Foto: AP/Luca Bruno)

Head-to-Head di Serie A 

  • Pertemuan: 79
  • Cagliari menang: 8
  • Gol Cagliari: 60
  • Imbang: 27
  • AC Milan menang: 44
  • Gol AC Milan: 123

5 Pertemuan Terakhir

  • 30-08-2021 Milan 4-1 Cagliari (Serie A)
  • 17-05-2021 Milan 0-0 Cagliari (Serie A)
  • 19-01-2021 Cagliari 0-2 Milan (Serie A)
  • 02-08-2020 Milan 3-0 Cagliari (Serie A)
  • 11-01-2020 Cagliari 0-2 Milan (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir Cagliari (S-S-M-K-K) 

  • 13-02-22 Empoli 1-1 Cagliari (Serie A)
  • 22-02-22 Cagliari 1-1 Napoli (Serie A)
  • 27-02-22 Torino 1-2 Cagliari (Serie A)
  • 06-03-22 Cagliari 0-3 Lazio (Serie A)
  • 12-03-22 Spezia 2-0 Cagliari (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir AC Milan (S-S-S-M-M) 

  • 20-02-22 Salernitana 2-2 Milan (Serie A)
  • 26-02-22 Milan 1-1 Udinese (Serie A)
  • 02-03-22 Milan 0-0 Inter (Coppa Italia)
  • 07-03-22 Napoli 0-1 Milan (Serie A)
  • 13-03-22 Milan 1-0 Empoli (Serie A)
4 dari 5 halaman

Statistik

Skuat asuhan Stefano Pioli menekan sejak awal babak pertama. Sandro Tonali berhasil menjadi keran gol AC Milan lewat tendangan bebasnya pada menit ke-12. Gol ini menjadi gol pertama Sandro Tonali sejak berseragam Rosoneri dari tahun 2020 hingga 2021. (Foto: AP/Luca Bruno)
  • Cagliari selalu kalah dengan margin minimal 2 gol dan tanpa bisa mencetak gol dalam 2 laga terakhirnya di Serie A.
  • Cagliari cuma menang 1 kali dalam 9 laga kandang terakhirnya di Serie A (M1 S4 K4).
  • 5 Laga kandang terakhir Cagliari di Serie A (K-M-S-S-K): 0-4 vs Udinese, 2-1 vs Bologna, 1-1 vs Fiorentina, 1-1 vs Napoli, 0-3 vs Lazio.
  • Milan selalu menang dengan skor 1-0 dalam 2 laga terakhirnya di Serie A.
  • Milan tak terkalahkan dalam 7 laga terakhirnya di Serie A (M4 S3 K0).
  • Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 3 laga terakhir Milan di Serie A.
  • Milan menang 5 kali dan tak terkalahkan dalam 7 laga tandang terakhirnya di Serie A (M5 S K0).
  • 5 Laga tandang terakhir AC Milan di Serie A (M-M-M-S-M): 4-2 vs Empoli, 3-0 vs Venezia, 2-1 vs Inter, 2-2 vs Salernitana, 1-0 vs Napoli.
  • Milan menang 7 kali dan tak terkalahkan dalam 9 laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A (M7 S2 K0).
  • Milan mencatatkan 5 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 6 laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A.

Bola.net (Gia Yuda Pradana, 18/3/2022)

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait