Shin Tae-yong Hanya Mau Menaturalisasi Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia yang Bermain di Eropa

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 19 Mar 2022, 17:30 WIB
Emil Audero. Kiper Sampdoria keturunan Indonesia yang hampir pasti gagal dinaturalisasi untuk membela Timnas Indonesia ini nilai pasarnya menurun 5 juta euro dari 12 juta euro menjadi 7 juta euro. Musim ini ia telah kebobolan 39 gol di semua ajang dari total 21 laga. (AFP/Miguel Medina)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong disebut hanya mau menaturalisasi pemain keturunan yang bermain di Eropa. Mengapa demikian?

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali kerap bertanya kepada Shin Tae-yong terkait keinginan menaturalisasi pemain keturunan demi Timnas Indonesia.

Advertisement

Amali mengetatkan syarat menaturalisasi pemain. Klub tidak boleh lagi merekomendasikan. Sekarang, Menpora hanya menerima permintaan dari PSSI.

"Sebelumnya, klub minta naturalisasi pemain. Sekarang, harus PSSI yang minta dan alasannya harus kuat," ujar Amali.

"Lalu, pemain yang dinaturalisasi ini, berapa lama bisa membela Timnas Indonesia? Kriteria Shin Tae-yong juga sangat ketat."

"Shin Tae-yong hanya mau menaturalisasi pemain keturunan yang berkarier di Eropa untuk Timnas Indonesia," jelas Amali.

2 dari 3 halaman

Memproses 3 Pemain

Sandy Walsh saat ini masih menunggu proses naturalisasinya rampung sehingga bisa membela Timnas Indonesia. (Instagram/@sandywalsh)

Saat ini, PSSI bersama Kemenpora sedang memproses naturalisasi tiga pemain keturunan keinginan Shin Tae-yong. Ketiganya adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama.

Menyoal pemain keturunan yang dinaturalisasi harus berkancah dari Eropa, Amali mengungkapkan bahwa syarat dari Shin Tae-yong itu tidak dapat ditawar.

"Saya tanya, kenapa harus begitu? Kan pemain keturunan Indonesia ada di mana-mana. Dia bilang inginnya pemain yang bermain di Eropa. Dia sudah punya kriteria ketat," papar Amali.

"Saya mendukung administrasinya. Namun, naturalisasi itu jangka pendek," ungkap menteri asal Gorontalo tersebut.

3 dari 3 halaman

Cari Pemain Keempat

Situs transfermarkt baru saja merilis update nilai pasar para pemain di Eropa, termasuk di Liga Italia. Tercatat beberapa pemain yang mengalami penurunan nilai pasar akibat anjloknya performa. Berikut 7 di antaranya, termasuk pemain keturunan Indonesia Emil Audero. (AFP/Alberto Pizzoli)

Sementara itu, PSSI masih mencari calon pemain naturalisasi keempat untuk Timnas Indonesia. Kandidatnya adalah Emil Audero dan Jordy Wehrmann.

PSSI sebenarnya memprioritaskan Emil Audero. Namun, sudah dua minggu sejak pendekatan, kiper Sampdoria itu tidak kunjung memberikan jawaban.

Oleh karena itu, PSSI beralih ke Jordy Wehrmann. Shin Tae-yong direncanakan akan berkomunikasi dengan gelandang FC Luzern di Liga Swiss itu membahas naturalisasi untuk Timnas Indonesia.

Berita Terkait